Selasa 07 Nov 2023 06:44 WIB

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Bandara Paling Ramah Keluarga di Dunia

Bandara Soekarno-Hatta juga memiliki Tourism Activity Center di terminal penumpang.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Lida Puspaningtyas
Sejumlah calon penumpang menunggu keberangkatan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (6/5).
Foto: Republika
Sejumlah calon penumpang menunggu keberangkatan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (6/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bandara Soekarno-Hatta dinilai sebagai salah satu bandara di dunia yang paling ramah keluarga. Lembaga asal San Francisco, Amerika Serikat yakni The Family Vacation Guide sebagai penyedia informasi tepercaya untuk liburan keluarga, menyatakan Bandara Soekarno-Hatta berada di peringkat delapan dunia dengan skor 9.08 dalam daftar The World’s Most Family-Friendly Airports// 2023.

Direktur Utama PT Angkasa Pura (AP) II Muhammad Awaluddin mengatakan Bandara Soekarno-Hatta berupaya menyediakan fasilitas bagi setiap segmen pelaku perjalanan, termasuk keluarga. 

Baca Juga

“Secara berkelanjutan, AP II terus meningkatkan standar pelayanan dan melengkapi fasilitas di Bandara Soekarno-Hatta sehingga dapat menyediakan berbagai kebutuhan dari beragam segmen penumpang pesawat, mulai dari single traveler, pebisnis, hingga keluarga," kata Awaluddin dalam pernyataan tertulisnya, Senin (6/11/2023).

Metode penilaian yang diterapkan The Family Vacation Guide dengan membuat daftar 77 bandara internasional terbesar di dunia, lalu menganalisis kualitas bandara bagi keluarga dengan melihat persentase ketepatan keberangkatan dan pembatalan penerbangan. Begitu juga dengan ketersediaan WiFi unlimited, kemudian pilihan tempat makan dan beraktivitas bagi keluarga.

Berdasarkan metode tersebut, Bandara Soekarno-Hatta ditetapkan memiliki 92 tempat F&B bagi keluarga, menyediakan unlimited WiFi, dan keluarga dapat melakukan 45 aktivitas di bandara. Awaluddin menegaskan, pelayanan dan fasilitas dilengkapi dengan keramahtamahan khas Indonesia yang penerapannya diakselerasi melalui program Transformasi Bandara Soekarno-Hatta mulai November 2022.

"Kami bersyukur Bandara Soekarno-Hatta masuk dalam daftar bandara paling ramah keluarga 2023. Ini menjadi pemacu untuk terus meningkatkan pelayanan,” jelas Awaluddin.

Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda mengatakan fasilitas disiapkan secara khusus dan gratis

Dwi menuturkan, fasilitas-fasilitas terus ditambah secara berkelanjutan di Terminal 1, Terminal 2, dan Terminal 3.

"Kami berharap dapat menambah kesenangan keluarga saat bepergian,” ucap Dwi.

Fasilitas bagi keluarga di Bandara Soekarno-Hatta di antaranya yakni Game Station yang menyediakan konsol game dilengkapi dengan virtual reality bagi keluarga. Lalu juga area anak dengan mini playground yang terdapat di sejumlah titik di terminal penumpang.

Selain itu, Bandara Soekarno-Hatta juga memiliki Tourism Activity Center di terminal penumpang yang dilengkapi virtual reality. Fasilitas tersebut untuk keluarga menjelajah beragam destinasi wisata di Indonesia.

Fasilitas selanjutnya bagi keluarga adalah area membaca yang menyediakan berbagai jenis buku dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Bandara Soekarno-Hatta juga menyediakan jalur khusus di area security check point bagi penumpang lanjut usia atau keluarga yang membawa anak kecil.

Bagi keluarga yang ingin menunaikan ibadah bersama-sama, di Bandara Soekarno-Hatta terdapat ratusan mushala dengan dimensi luas di terminal penumpang. Selain itu, juga terdapat enam masjid di kawasan bandara.

Fasilitas berikutnya adalah golf car gratis di Terminal 3 yang bisa digunakan satu keluarga secara bersama-sama untuk menuju boarding gate guna naik pesawat. Terminal penumpang di Bandara Soekarno-Hatta juga menyiapkan nursery room yang dilengkapi sterilizer untuk menyimpan ASI serta area untuk mengganti popok dan ruangannya dibuka 24 jam setiap harinya.

Toilet di Bandara Soekarno-Hatta juga mendapat apresiasi dari Asosiasi Toilet Indonesia (ATI). Ketua ATI Naning Adiwoso mengatakan kondisi toilet di bandara-bandara AP II secara keseluruhan cukup baik dan petugas memahami tugas-tugasnya.

Pada ASEAN Tourism Awards 2023, toilet di Bandara Soekarno-Hatta pun mendapat penghargaan The 2nd ASEAN Public Toilet Award. Bandara Soekarno-Hatta dilengkapi juga dengan TravelinPass guna mempermudah keluarga memproses keberangkatan, cukup menunjukkan wajah di autogate saat menuju boarding lounge.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement