REPUBLIKA.CO.ID, GUNUNGKIDUL -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan seluruh pihak untuk menguatkan manajemen air agar pasokannya cukup untuk pertanian dan pemenuhan kebutuhan masyarakat di tengah kombinasi fenomena El Nino dan IOD positif yang memicu kekeringan.
"Hingga Oktober dasarian II, 2023, El Nino berada di level moderate dan IOD (Indian Ocean Dipole) positif juga masih bertahan positif masih bertahan," kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, dinukil dari Antara, Selasa (7/11/2023).
Untuk itu, kelompok relawan Pandawa Ganjar pun bergerak cepat memberikan bantuan air bersih kepada warga yang membutuhkan bantuan. Mereka pun membawa lima tangki air bersih dan diberikan kepada warga di Dusun Ngarcahan, Desa Pengkok, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Koordinator Pandawa Ganjar Wilayah Jawa-Bali Haldoko Danantyas Subandoro mengatakan bantuan itu diberikan untuk meringankan beban warga yang terdampak kekeringan.
"Pandawa Ganjar menyelenggarakan pemberian bantuan air bersih di sini karena warganya memang terdampak kekeringan dan susah mendapatkan air bersih," kata dia.
Melalui kegiatan itu, dia berharap makin banyak warga yang mengenal dan memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
"Respons masyarakat sangat baik karena memang sangat memerlukan bantuan air bersih. Mereka juga antusias dengan Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD serta siap mendukung," kata dia.
Sementara salah satu tokoh masyarakat setempat, Tukirman mengaku sangat berterima kasih kepada Pandawa dan Ganjar Pranowo yang memberikan bantuan air bersih.
"Semoga bantuan ini bisa bermanfaat, dan semoga apa yang dicita-citakan Mas Ganjar terkabul. Kami juga mendoakan semoga beliau menjadi Presiden RI dan bisa amanah ketika terpilih," kata dia.