Rabu 08 Nov 2023 15:30 WIB

Persis Incar Kemenangan Lawan PSS Sebagai Kado Usia Satu Abad

Target akhir musim diharapkan Persis dapat bertengger di lima besar klasemen.

Rep: Muhammad Noor Alfian/ Red: Yusuf Assidiq
Kapten tim Persis Solo Eky Taufik, Rabu (8/11/2023).
Foto: Muhammad Noor Alfian
Kapten tim Persis Solo Eky Taufik, Rabu (8/11/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Persis Solo menginjak usia satu abad atau 100 tahun pada Rabu (8/11/2023). Momen ini jadi motivasi Laskar Sambernyawa untuk mendulang poin penuh saat laga melawan PSS Sleman dalam lanjutan BRI LIGA 1 Musim 2023/2024 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu (8/11/2023) malam nanti.

Kapten Persis Solo, Eky Taufik, mengaku bangga bisa menjadi bagian dari tim yang telah berusia satu abad tersebut. "Untuk Persis Solo ke-100 tahun ini, saya sangat bangga sekali menjadi bagian bersejarah bagi tim ini," kata Eky, Rabu (8/11/2023).

Eky juga mengaku salut dengan animo suporter dalam perayaan usia Persis Solo yang kesatu abad semalam. Ia mengaku hal tersebut menjadi bahan bakar semangat tim.

"Sangat gila sekali, saya lihat di sosial media sangat gila sekali animo suporter merayakan seratus tahun Persis Solo. Ini menjadi semangat bagi kami," ujarnya.

Menurut Eky jika ditilik dari usia, Laskar Sambernyawa sudah dapat disebut legenda di dunia persepakbolaan Indonesia. "Memang usia 100 tahun itu umur yang sudah sangat tua dan legend di persepakbolaan Indonesia," katanya.

Target terdekat, kapten tim Persis Solo tersebut mengatakan satu abad ini juga memacu dirinya dan tim untuk meraup tiga poin melawan PSS. Sedangkan untuk target akhir musim ia berharap dapat bertengger di lima besar klasemen.

"Pada malam hari nanti kami juga akan berjuang lagi untuk melawan PSS Sleman. Ini menurut saya adalah kado terindah apalagi kalau dapat tiga poin dan kami akan bakal fight dari menit awal sampai akhir. Di akhir kompetisi nanti Persis Solo berada di posisi terbaik. Target kami lima besar," tegas dia.

Kemenangan dalam pertandingan melawan tim Super Elang Jawa (Elja) tentunya akan mengerek posisi Persis. Hal tersebut juga akan menjadi kado dari para punggawa untuk merayakan satu abad berdirinya Persis Solo.

Sekedar informasi, Persis hingga pekan ke 19 masih bertengger di peringkat ke 11 klasemen sementara. Laskar Sambernyawa berhasil mengoleksi 23 poin dari enam kali menang, lima imbang, dan enam kalah. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement