Rabu 08 Nov 2023 20:17 WIB

IVE Umumkan Gelar Konser di Indonesia 13-14 Januari 2024 di ICE BSD City

Harga tiket IVE mulai Rp 1,2 juta hingga Rp 3,5 juta.

Rep: Meiliza Laveda / Red: Friska Yolandha
Grup K-pop IVE.
Foto: Koreaboo
Grup K-pop IVE.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Girl group IVE mengumumkan akan menggelar konser di Indonesia dalam rangkaian tur dunia bertajuk "Show What I Have". Di Indonesia, IVE akan menyapa para Dive (sebutan penggemar IVE) di ICE BSD CITY Hall 5-6, Jakarta, pada 13-14 Januari 2024. 

Kabar tersebut diumumkan melalui akun Instagram promotor Mecimapro. Harga tiket yang dijual mulai dari Rp 1,2 juta hingga Rp 3,5 juta. Semua kategori tiket adalah numbered seating

Baca Juga

Berikut rincian harga setiap kategori.
  • Gray: Rp 1,2 juta
  • Orange: Rp 1,8 juta
  • Yellow: Rp 2,2 juta
  • Green: Rp 2,4 juta
  • Pink: Rp 2,7 juta
  • Blue: Rp 2,9 juta
  • Blue Soundcheck Package: Rp 3,2 juta
  • Blue Platinum Package: Rp 3,5 juta

Untuk MCP member, tiket akan dijual mulai 13 November pukul 14.00 WIB untuk hari pertama dan pukul 17.00 WIB untuk hari kedua. Sementara General Sales akan dibuka mulai 14 November pukul 13.00 WIB untuk hari pertama dan 16.00 WIB untuk hari kedua. Penjualan tiket bisa didapat di mecimashop.com dan tiket.com.

IVE merupakan girl group Korea yang dibentuk oleh Starship Entertainment pada tahun 2021. Grup terdiri atas enam anggota, yaitu Gaeul, Yujin, Rei, Wonyoung, Liz, dan Leeseo. Mereka debut dengan single album "Eleven" pada 1 Desember 2021. Sejak itu, IVE mendapatkan popularitas tinggi. Belum lama ini, IVE baru saja comeback dengan EP "I'VE MINE". 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement