Kamis 09 Nov 2023 23:14 WIB

Lewat Menanam Pohon Mangrove, Relawan Nelayan Ganjar Gelar Sosialisasi ke Warga Lampung

Sambutan positif pun disampaikan warga Desa Sebalang.

Penanaman pohon mangrove bersama Desa Sebalang, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.
Foto: Dok. Web
Penanaman pohon mangrove bersama Desa Sebalang, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.

REPUBLIKA.CO.ID, LAMPUNG SELATAN -- Beragam cara terus dilakukan oleh Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Nelayan Pesisir (KNP) Lampung untuk menyosialisasikan pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan calon wakil Presiden Mahfud MD, di Provinsi Lampung.

Salah satunya kegiatan yang diselenggarakan oleh para pendukung Ganjar Pranowo itu melakukan penanaman pohon mangrove bersama Desa Sebalang, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.

Baca Juga

Koordinator Wilayah KNP Lampung Miftahul Lutvi mengatakan, ketika menyosialisasikan Ganjar-Mahfud sebagai pasangan capres-cawapres, ternyata mendapat respons positif dari warga Desa Sebalang.

“Respons masyarakat di sini cukup baik, ketika kami sosialisasikan Pak Ganjar. Dan warga di sini senang ada kegiatan dan sosialisasikan Ganjar-Mahfud,” kata Lutvi seusai kegiatan penanaman pohon mangrove, seperti dinukil pada Kamis (9/11/2023).

Bahkan, sambung Lutvi, kebanyakan warga Desa Sebalang sudah mengetahui sosok Ganjar. Mereka pun juga sudah melihat latar belakang dari pasangan tersebut. “Warga di sini ternyata sudah tidak asing lagi dengan Bapak Ganjar, dan mereka sudah tahu pak Ganjar seperti apa track record seperti apa. Dan warga di sini sebelum kami sosialisasikan, mereka sudah mengetahui sosok Pak Ganjar itu sendiri,” kata Lutvi.

Sambutan positif pun disampaikan warga Desa Sebalang, terhadap pasangan Ganjar-Mahfud. Misalnya Fitriyansyah yang mendoakan agar Ganjar bisa terpilih menjadi Presiden di Pilpres 2024.

“Harapan saya semoga Pak Ganjar bisa menjadi Presiden dan bisa mengurus semua rakyat Indonesia,” ucap Fitriyansyah.

Namun dia berharap ketika Ganjar menjadi Presiden pembangunan bisa merata di seluruh Indonesia. Sehingga Indonesia pun bisa menjadi negara yang maju. “Pembangunan merata di seluruh negeri ini,” kata dia.

Sementara, warga Desa Sebalang lainnya bernama Ida menilai Ganjar Pranowo adalah sosok yang pantas untuk memimpin Indonesia saat ini. Karenanya dia sangat mendukung pria berambut putih itu agar menjadi Presiden.

Sebelumnya, KNP Jawa Timur juga telah mengajak para nelayan di kawasan Desa Sumberanyar, Kabupaten Probolinggo, selalu menjaga ekosistem laut sekaligus memberi bantuan berupa jaring untuk menangkap ikan.

Koordinator Wilayah Komunitas Nelayan Pesisir Jawa Timur yang diwakili Koordinator Lapangan Kabupaten Probolinggo, Abdul Kahar, menyampaikan nelayan juga berkomitmen menjaga kebersihan partai serta pelestarian sumber dayanya.

"Apalagi Kabupaten Probolinggo merupakan salah satu daerah di Jawa Timur yang memiliki potensi sumber daya kelautan dan perikanan cukup beragam. Sehingga harus selalu dijaga," ujar dia, demikian dilansir dari Antara

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement