Jumat 10 Nov 2023 17:07 WIB

Ancaman Southgate untuk Reece James Seusai Tolak Panggilan Timnas Inggris

Saat ini ada banyak opsi di posisi bek kanan timnas Inggris.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Bek kanan timnas Inggris dan Chelsea, Reece James.
Foto: AP/Justin Tallis/Pool AFP
Bek kanan timnas Inggris dan Chelsea, Reece James.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengungkapkan keputusan Reece James yang menolak panggilan memperkuat the Three Lions pada jeda internasional ketiga musim ini, pekan depan. Southgate pun menyebut adanya risiko yang menyertai keputusan kapten Chelsea tersebut.

Southgate telah merilis daftar 25 pemain yang bakal disertakan di skuad the Three Lions di dua laga pamungkas penyisihan Grup C kualifikasi Piala Eropa 2024. Setelah menjamu Malta di Stadion Wembley, Sabtu (18/11/2023) dini hari WIB, Inggris akan melawat ke markas Makedonia Utara, Selasa (21/11/2023) dini hari WIB.

Baca Juga

Saat menyusun skuad teranyar the Three Lions, Southgate berharap bisa memasukkan nama Reece James. Namun, bek sayap kanan berusia 23 tahun itu menolak panggilan Southgate tersebut. James lebih memilih untuk beristirahat selama jeda internasional guna bisa sepenuhnya fit seusai pulih dari cedera.

''Saya berharap bisa memasukkan namanya, tapi dia merasa tidak cukup siap. Saya paham, dia baru kembali dari cedera panjang. Dalam hal itu, dia mungkin sedikit berhati-hati. Saya bisa memahami keputusan itu,'' ujar Southgate seperti dikutip the Guardian, Jumat (10/11/2023).

James memang diketahui baru pulih dari cedera hamstring, yang memaksanya absen di sembilan laga di semua ajang pada rentang waktu Agustus hingga awal Oktober 2023. James akhirnya pulih dari cedera tersebut dan telah tampil di empat laga terakhir Chelsea. Namun, dari empat laga tersebut, James tidak pernah tampil penuh selama 90 menit laga.

Cedera hamstring itu menjadi cedera teranyar yang dialami James. Sebelumnya, pemain yang pernah dipinjamkan ke Wigan Athletic itu terpaksa absen di gelaran Piala Dunia 2022 lantaran mengalami cedera. James terakhir kali memperkuat timnas Inggris di laga pembuka penyisihan Grup C, kontra Italia, pertengahan Maret 2023.

Meski memahami alasan James tersebut, Southgate mengingatkan soal risiko yang harus ditanggung pemilik 16 caps buat timnas Inggris tersebut. Eks pelatih Middlesbrough itu tidak menjamin posisi James di skuad the Three Lions, yang bakal tampil di putaran final Euro 2024.

Kendati masih menyisakan dua laga di babak penyisihan grup kualifikasi, Inggris sudah dipastikan melaju ke putaran final Euro 2024. Dari enam pertandingan di babak kualifikasi, the Three Lions sudah mengumpulkan 16 poin.

Southgate pun mengakui, di posisi bek kanan timnas Inggris, James harus bisa bersaing dengan sejumlah pemain papan atas, mulai dari bek senior Manchester City Kyle Walker hingga bek sayap andalan Liverpool, Trent Alexander-Arnold. Bukan tidak mungkin, James tidak akan disertakan di skuad the Three Lions di Euro 2024.

''Ada banyak opsi talenta (di posisi bek kanan). Itulah risikonya. Dia tinggal memiliki satu kesempatan untuk bisa masuk tim ini sebelum saya merilis skuad final untuk Euro 2024. Dia sepertinya tahu itu karena kami sudah berdiskusi panjang,'' kata Southgate.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement