Sabtu 11 Nov 2023 19:10 WIB

Anies dan Surya Paloh Senada Sindir Calonkan Anak Maju dalam Kontestasi Politik

Surya Paloh ingin anaknya Prananda bagai anak elang yang terbang hebat nanti.

Rep: Eva Rianti/ Red: Erik Purnama Putra
Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden (capres) Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan menyampaikan, tidak akan menerapkan cara instan untuk membantu anaknya maju dalam kontestasi politik. Pernyataan itu senada dengan pandangan Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh.

Surya sempat menyinggung tentang alasan tak mencalonkan anaknya, yaitu Prananda untuk maju sebagai cawapres di Koalisi Perubahan. "Untung Pak Surya Paloh jawabnya gitu, kalau tidak saya punya kerumitan juga kemarin-kemarin," kata Anies dalam konferensi pers usai perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-12 Nasdem di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Sabtu (11/11/2023).

Baca Juga

 

Anies mengatakan, salah satu hal yang penting adalah memberikan kesempatan kepada anak-anaknya untuk menjalani proses pertumbuhan secara alami. Sehingga, anak-anaknya bisa merajut pengalaman dan pengetahuan serta jaringan terlebih dahulu sebagai bekal.