Rabu 15 Nov 2023 10:35 WIB

Prakiraan Cuaca 11 Kecamatan di Kota Depok Rabu 15 November, Ada Hujan Petir

Masyarakat bisa mempersiapkan diri sebelum mulai melakukan aktivitasnya.

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Agus Yulianto
Akibat hujan deras yang disertai angin kencang dan petir menyebabkan beberapa pohon tumbang di sisi Jalan Fly Over UI, Depok. (Ilustrasi)
Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah
Akibat hujan deras yang disertai angin kencang dan petir menyebabkan beberapa pohon tumbang di sisi Jalan Fly Over UI, Depok. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Musim hujan telah dimulai di berbagai daerah, termasuk di Kota Depok, Jawa Barat. Sehingga, penting untuk masyarakat mengetahui cuaca demi mempersiapkan diri sebelum mulai melakukan aktivitasnya.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis prakiraan cuaca Depok hari ini yang diprediksi akan ada hujan sedang hingga hujan petir di sebagian besar wilayah. Dikutip dari situs BMKG pada Rabu (15/11/2023) pukul 07.00 WIB, berikut prakiraan cuaca di 11 kecamatan di Kota Depok:

Cuaca di Kecamatan Cipayung, Kota Depok, diprediksi akan cerah berawan mulai pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB. Baru pada pukul 13.00 WIB, diprakirakan akan turun hujan sedang. Sementara hujan petir diprediksi turun pada pukul 16.00 WIB. Hujan akan terus turun dengan intensitas sedang hingga ringan sejak pukul 19.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Kondisi cuaca di Cipayung ini diprediksi serupa dengan beberapa kecamatan lain seperti Beji, Sukmajaya, Sawangan, Pancoran Mas, Cilodong, dan Tapos. Pada wilayah-wilayah itu akan cerah berawan pada pagi hari dan hujan dengan intensitas sedang, ringan hingga hujan petir sejak sore.

Cuaca tidak jauh berbeda akan terjadi di Kecamatan Cinere yang diprediksi cerah berawan sejak pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB. Kemudian hujan petir diprediksi turun sejak pukul 13.00 WIB hingga 16.00 WIB. Hujan masih turun di Cinere sejak pukul 19.00 WIB hingga 22.00 WIB dengan intensitas sedang.

Kondisi di Cinere ini akan serupa dengan cuaca di Kecamatan Limo dan Bojongsari yang akan cerah berawan sejak pagi. Lalu hujan petir sejak siang dan hujan dengan intensitas sedang pada malam hari.

Seperti biasanya, cuaca di Kecamatan Cimanggis sedikit berbeda dari wilayah lain, yaitu langit berawan akan terjadi sejak pukul 07.00 WIB hingga 13.00 WIB. Hujan dengan intensitas ringan akan turun pada pukul 16.00 WIB hingga 19.00 WIB. Langit Cimanggis akan kembali berawan pada pukul 22.00 WIB. 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement