Jumat 17 Nov 2023 22:36 WIB

9 Daerah di Kaltim Berpeluang Hujan Petir Akhir Pekan Ini

Semua pihak diminta untuk waspada terhadap dampaknya.

Hujan petir (ilustrasi). Sembilan daerah di Kaltim berpotensi hujan petir pada akhir pekan ini.
Foto: AP
Hujan petir (ilustrasi). Sembilan daerah di Kaltim berpotensi hujan petir pada akhir pekan ini.

REPUBLIKA.CO.ID, BALIKPAPAN -- Sebanyak sembilan daerah kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Timur berpeluang mengalami hujan petir disertai angin kencang berdurasi pendek pada Sabtu dan Ahad (18-19 November). Untuk itu semua semua pihak diminta untuk waspada terhadap dampaknya.

"Dampak dari peristiwa ini antara lain bisa menyebabkan jalan licin, banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang," kata Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan Idham Chalid di Balikpapan, Jumat (17/11/2023).

Dia menjelaskan, dari 10 kabupaten/kota di Kaltim, hanya Kota Bontang yang diprakirakan tidak terjadi hujan petir, tapi hanya hujan ringan yang diprakirakan terjadi pada Sabtu sore, kemudian Ahad dini hari hingga pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Sedangkan sembilan daerah lainnya diprakirakan hujan petir, antara lain di Kota Samarinda diprakirakan terjadi pada Sabtu pukul 23.00 hingga Ahad dini hari di empat kecamatan, yakni Kecamatan Loa Janan Ilir, Sungai Kunjang, Palaran, dan Samarinda Seberang.

Sedangkan kecamatan lainnya pada jam yang sama diprakirakan hanya hujan ringan. Kemudian hujan ringan pada Ahad pagi akan terjadi di Kecamatan Sungai Pinang, Samarinda Ilir, Samarinda Kota, Samarinda Ulu, Samarinda Utara, dan Sambutan.

Kemudian di Kota Balikpapan, lanjutnya, hujan petir diprakirakan terjadi pada Sabtu pukul 23.00 WITA hingga Minggu dini hari di empat kecamatan, yakni Balikpapan Barat, Balikpapan Selatan, Balikpapan Tengah, dan Balikpapan Utara. Selanjutnya untuk Kabupaten Kutai Kartanegara pada Ahad sore hujan petir di dua kecamatan, yakni Tabang dan Kembang Janggut, pukul 20.00 di Kecamatan Tenggarong, Muara Muntai, Sebulu, Tabang, Kota Bangun, Muara Kaman, Muara Wis.

Pada pukul 23.00 WITA hingga Ahad dini hari, hujan petir di Kecamatan Tenggarong, Muara Jawa, Muara Muntai, Sebulu, Tabang, Anggana, Kembang Janggut, Kenohan, Kota Bangun, Loa Janan, Loa Kulu, Muara Kaman, Muara Wis, Samboja, Sangasanga, dan Tenggarong Seberang. Berikutnya di Kabupaten Kutai Barat pada Sabtu pukul 20.00 dan 23.00 di 14 kecamatan yakni Sendawar, Bentian Besar, Damai, Melak, Muara Pahu, Barong Tongkok Jempang, Mook Manaar Bulatn, Muara Lawa, Nyuatan, Penyinggahan, Sekolaq Darat, Siluq Ngurai, Tering.

"Pada Ahad dini hari sekira pukul 02.00 WITA, hujan petir diprakirakan terjadi di semua kecamatan, kemudian Ahad Subuh terjadi hujan ringan di semua kecamatan," kata Idham.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement