Sabtu 18 Nov 2023 11:29 WIB

Google Kenalkan Fitur Notes Baru, Apa Istimewanya?

Fitur Notes memberikan ruang pribadi bagi pengguna Google.

Rep: Santi Sopia/ Red: Natalia Endah Hapsari
Google telah meluncurkan fitur Catatan atau “Notes” baru di aplikasi Pencariannya, /ilustrasi
Foto: tangkapan layar google image
Google telah meluncurkan fitur Catatan atau “Notes” baru di aplikasi Pencariannya, /ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Google telah meluncurkan fitur Catatan atau “Notes” baru di aplikasi Pencariannya, yang memungkinkan pengguna menambahkan anotasi ke hasil pencarian yang mereka temukan di web. Bersamaan dengan ini, Google juga telah mengumumkan pembaruan lainnya. Google sekarang memungkinkan pengguna menambahkan anotasi ke hasil pencarian melalui “Notes”

Fitur Notes memberikan ruang pribadi bagi pengguna untuk menangkap pemikiran dan wawasan mereka terkait topik pencarian tertentu. Catatan ini tidak bersifat pribadi, namun dapat dilihat secara publik oleh siapa saja yang menelusuri topik yang sama. Google yakin pendekatan ini dapat menambah “wawasan yang bermanfaat pada hasil penelusuran”.

Baca Juga

Karena Notes dapat diindeks di web terbuka, pengguna akan bisa membagikannya secara langsung melalui tautan email, bukan hanya melalui hasil pencarian.

Dikutip dari Gizmochina, Sabtu (18/11/2023), untuk menggunakannya, pengguna harus terlebih dahulu ikut serta dalam fitur tersebut melalui Lab Penelusuran. Setelah diaktifkan, tombol untuk menambah dan melihat catatan akan muncul di bawah hasil pencarian dan artikel.