Selasa 21 Nov 2023 17:57 WIB

Justin Oboavwoduo Berharap Bisa Cetak Gol Saat Inggris U-17 Ditantang Uzbekistan

Di fase grup, timnas Inggris U-17 telah mencetak 13 gol dan kebobolan tiga gol.

Pesepak bola Timnas Inggris U-17, Justin Oboavwoduo (kiri).
Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Pesepak bola Timnas Inggris U-17, Justin Oboavwoduo (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyerang tim nasional (timnas) Inggris U-17 Justin Oboavwoduo berharap bisa mencetak gol saat The Young Lions ditantang Uzbekistan U-17 di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Timnas Inggris akan memulai perjalanan di babak 16 besar dengan menghadapi Uzbekistan di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, pada Rabu (22/11/2023) pukul 16.00 WIB.

"Sebagai seorang pemain pasti ingin mencetak gol banyak dan membantu tim memenangkan pertandingan. Jadi, sudah tugas saya sebagai seorang penyerang untuk cetak gol dan membuat peluang untuk tim. Saya berharap bisa berkontribusi melawan Uzbekistan dan mencetak gol," kata Justin Oboavwoduo kepada pewarta, Selasa (21/11/2023).

Baca Juga

Sejauh turnamen yang baru digelar di Indonesia ini, penyerang akademi Manchester City tersebut telah mencetak dua gol untuk timnas Inggris. Oboavwoduo menilai di pertandingan terakhir saat bersua Brasil, Inggris tampil sangat bagus namun harus mengakui keunggulan dari tim Samba melalui gol set-piece.

"Saya pikir kami sangat positif di laga kontra Brasil, saya pikir kami bermain dengan baik. Jelas kami kebobolan lewat set-piece, kami kecewa akan hal itu. Namun, kami belajar dari itu, dan saya pikir lebih penting untuk tetap positif dan menatap ke depan karena kami tampil dengan baik, walaupun hasilnya kurang memuaskan. Namun, kami bisa menghadapi hal itu di laga besok lawan Uzbekistan," kata Oboavwoduo.

Sejauh babak fase grup, tim asuhan Ryan Garry tersebut telah mencetak 13 gol dan kebobolan tiga gol. Bersama dengan Brasil, Inggris menjadi tim paling produktif sepanjang babak penyisihan tersebut. Sementara itu di babak fase grup, Uzbekistan telah mencatat lima gol dan kebobolan lima gol.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement