Jumat 24 Nov 2023 13:57 WIB

Jadi Tuan Rumah Hari Pangan Sedunia, Sukabumi Yakin Dongkrak Ekonomi Warga

Sukabumi akan perkuat program ketahanan pangan.

Ilustrasi petani di Sukabumi memanen padi yang mereka tanam.
Foto: Republika/ N Riga Nurul Iman
Ilustrasi petani di Sukabumi memanen padi yang mereka tanam.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Kota Sukabumi akan menjadi tuan rumah peringatan Hari Pangan Sedunia Tingkat Jawa Barat bertajuk “Jabar Food Fest” yang akan diselenggarakan pada 25 November 2023 di Lapang Merdeka. Event ini dinilai akan mendongkrak perekonomian masyarakat.

''Jabar Food Fest dalam rangka hari pangan sedunia ini akan diikuti oleh seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat,'' ujar Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi, Adrian Hariadi, Rabu (22/11/2023). Berbagai kegiatan ini dapat diikuti oleh masyarakat seperti senam bersama, gerakan pangan murah, demo gastronomi, serta menampilkan pula produk pangan dari UMKM.

Baca Juga

Sehingga, kata Adrian, momen tersebut dapat menggerakkan roda perekonomian warga, khususnya di Kota Sukabumi. Sebab, warga dari berbagai daerah akan berkunjung ke Sukabumi.

Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji mengajak masyarakat untuk ikut memeriahkan acara yang akan digelar akhir pekan ini. Terutama karena setiap acara menampilkan berbagai produk UMKM.

''Acara ini dapat mendongkrak perekonomian warga di Kota Sukabumi,'' ujar Kusmana. Selain Hari Pangan, dalam waktu bersamaan juga digelar Culinary Night di eks Terminal Sudirman.

Kedua momen ini, kata Kusmana, jadi event yang cukup meningkatkan perekonomian Kota Sukabumi. Targetnya, insya Allah tagline Kota Sukabumi bahagia lahir batin akan terwujud.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement