Sabtu 25 Nov 2023 17:15 WIB

Musim Hujan, BPBD Karawang Minta Antisipasi Dini Potensi Bencana

Dinas dan instansi terkait diminta siaga menghadapi potensi bencana.

Rep: Antara/ Red: Irfan Fitrat
(ILUSTRASI) Kondisi cuaca.
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
(ILUSTRASI) Kondisi cuaca.

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, bersiaga mengantisipasi bencana hidrometeorologi yang berpotensi terjadi saat musim hujan. Kepala Pelaksana BPBD Karawang, Mahpudin, meminta dilakukan upaya antisipasi dini potensi bencana ini.

Mahpudin mengatakan, sebagaimana prakiraan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), saat ini mulai sering turun hujan di wilayah Kabupaten Karawang, meskipun curah hujannya masih sedang. Diprakirakan curah hujan akan meningkat hingga Januari-Februari 2024.

Baca Juga

Seiring dengan meningkatnya curah hujan ini, disebut diperlukan kewaspadaan akan potensi terjadinya bencana hidrometeorologi. Bencana hidrometeorologi ini, antara lain banjir dan longsor.

Mahpudin mengatakan, pihaknya melakukan rapat koordinasi untuk menghadapi potensi bencana saat musim hujan. Diharapkan dinas dan instansi terkait waspada dan siap siaga dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana.

“Jadi, dari awal kita mengharapkan semua teman-teman dinas dan instansi terkait, berdasarkan kewenangannya masing-masing, harus mempersiapkan diri untuk menghadapi kebencanaan,” kata Mahpudin, Jumat (24/11/2023).

Mahpudin berharap dilakukan upaya antisipasi dini potensi bencana. Masyarakat yang mengetahui hal-hal yang berpotensi bencana dapat segera melapor kepada petugas atau aparat pemerintah setempat. 

Petugas terkait diminta merespons sedini mungkin untuk meminimalkan potensi terjadinya bencana. “Penanganannya akan cepat jika kita bersama melakukan antisipasi sedini mungkin,” kata Mahpudin.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement