Ahad 26 Nov 2023 16:11 WIB

Jalan Penghubung Enam Dusun di Kabupaten Semarang Terdampak Banjir Bandang

Hujan yang turun di puncak Gunung Merbabu sangat lebat.

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Yusuf Assidiq
  Upaya pembersihan material longsor dengan alat berat di Dusun Cingklok, Desa Tajuk, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang.
Foto: Bowo Pribadi
Upaya pembersihan material longsor dengan alat berat di Dusun Cingklok, Desa Tajuk, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang.

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN -- Hujan lebat di kawasan puncak Merbabu mengakibatkan banjir bandang di sejumlah titik di Desa Tajuk dan Desa Batur, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa banjir bandang ini, tapi sejumlah akses jalan penghubung dusun yang terputus akibat tertutup material longsoran.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari BPBD Kabupaten Semarang, setidaknya ada enam dusun di dua desa yang terdampak banjir bandang dari hulu Merbabu kali ini.

"Masing-masing Dusun Cingklok, Tajuk, Pulihan, Ngaduman dan Dusun Gedong, di wilayah Desa Tajuk, serta Dusun Batur Kidul, Desa Batur," kata Kepala BPBD Kabupatrn Semarang, Alexander Gunawan.