Senin 27 Nov 2023 13:42 WIB

Prediksi Susunan Starting XI PSG Vs Newcastle

Lini depan PSG dihuni trisula mentereng, Mbappe, Dembele, dan Randal Kolo Muani.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Paris Saint-Germanin (PSG) Luis Enrique (kanan) dan pemain bintangnya, Kylian Mbappe.
Foto: EPA-EFE/CHRISTOPHE PETIT TESSON
Pelatih Paris Saint-Germanin (PSG) Luis Enrique (kanan) dan pemain bintangnya, Kylian Mbappe.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Paris Saint-Germain (PSG) mendapat lawan berkelas pada matchday kelima Grup F Liga Champions musim ini. PSG akan menjamu Newcastle United di Parc des Princes, Paris, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB.

Kesempatan bagi raksasa Prancis ini untuk membalas dendam. Pasalnya, pada pertemuan pertama di Inggris, Les Parisiens kalah 1-4. Dikutip dari whoscored, berikut prediksi susunan pemain utama kedua tim.

Baca Juga

Dimulai dari PSG. Pelatih Luis Enrique sepertinya bakal menggunakan formasi 4-3-3. Ia terbiasa memakai pola tersebut, bahkan sejak ia menukangi Barcelona.

Gianluigi Donnarumma di posisi kiper. Di depan Donnarumma, berdiri empat bek sejajar. Ada Nordi Mukiele di kiri, Achraf Hakimi di kanan. Duet Lucas Hernandez-Milan Skriniar mengisi pos palang pintu.

Berlanjut ke sektor gelandang. Tiga nama bercokol di sana. Ada Vitinha di kiri, Manuel Ugarte di tengah, lalu Fabian Ruiz di kanan.

Terakhir di lini serang. Ada tiga nama penyerang kelas wahid. Kylian Mbappe di kiri, Ousmane Dembele di kanan. Lalu Randal Kolo Muani berperan sebagai ujung tombak.

Beralih ke Newcastle United. Pelatih Eddie Howe juga bakal memakai formasi 4-3-3. Meski saat pertandingan berjalan, selalu ada potensi perubahan.

Nick Pope di bawah mistar gawang. Di depan Pope berdiri empat bek sejajar. Ada Lewis Hall di kiri, Kieran Trippier di kanan. Lalu duet Fabian Schar-Jamaal Lascelles mengisi pos palang pintu.

Berlanjut ke sektor gelandang. Tiga nama bercokol di sana. Joelinton di kiri, Bruno Guimaraes di tengah, Sean Longstaff di kanan.

Terakhir di lini serang. Anthony Gordon di kiri, Miguel Almiron di kanan. Lalu Alexander Isak berperan sebagai ujung tombak.

 

Prediksi Starting XI

PSG: Donnarumma, Mukiele, Hakimi. Hernandez, Skriniar, Vitinha, Ugarte, Ruiz, Mbappe, Dembele, Muani

Pelatih: Luis Enrique

Newcastle: Pope, Hall, Trippier, Schar, Lascelles, Joelinton. Guimaraes, Longstaff, Gordon, Almiron, Isak

Pelatih: Eddie Howe.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement