Senin 04 Dec 2023 14:38 WIB

Sesama Baret Merah, Prabowo Beri Penghormatan Terakhir kepada Doni Monardo

Baik Prabowo maupun Doni Monardo sama-sama pernah menjadi Danjen Kopassus.

Rep: Febryan A/ Red: Erik Purnama Putra
Akun Instagram Prabowo mengunggah foto kebersamaan dengan Doni Monardo kala mengawal Jenderal Besar AH Nasution pada medio 1998.
Foto: Republika.co.id
Akun Instagram Prabowo mengunggah foto kebersamaan dengan Doni Monardo kala mengawal Jenderal Besar AH Nasution pada medio 1998.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pertahanan (Menhan) Letjen (Purn) Prabowo Subianto memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum Letjen (Purn) Doni Monardo di Balai Komando Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (4/12/2023). Prabowo dan Doni sama prajurit Baret Merah dan pernah menjabat Danjen Kopassus.

Prabowo tiba di Balai Komando pada pukul 09.00 WIB dan disambut jajar barisan. Prabowo mengenakan seragam safari cokelat dan berpeci hitam. Dia berdiri di samping Ketua Wantimpres Jenderal (Purn) Wiranto dan secara bergantian mendekati peti jenazah.

Baca Juga

Prabowo memberikan doa dan penghormatan terakhirnya kepada mendiang Doni Monardo. Di laman Instagram-nya, Prabowo mengunggah foto momen kebersamaannya dalam sebuah upacara dengan almarhum Doni ketika sama-sama mengenakan Baret Merah mendampingi Jenderal Besar (Purn) AH Nasution.

Tidak dijelaskan momen Prabowo mendampingi AH Nasution, dan Doni sebagai pengawal yang membawa pedang pora. Namun, melihat pangkat Prabowo sudah bintang tiga, berarti peristiwa itu terjadi pada medio 1998, kala ia sudah menjabat Pangkostrad.

"Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun. Selamat jalan Letnan Jenderal TNI (Purn) Doni Monardo. Semoga Allah SWT menerima semua amal ibadahnya dan menempatkannya di tempat yang terbaik di sisi-Nya," tulisa Prabowo dalam keterangan unggahannya.

Prabowo dalam kesempatan itu juga memberikan ucapan langsung belasungkawa kepada keluarga almarhum dan berbincang dengan kedua anak laki-laki Doni. Dia juga mengikuti sholat jenazah dan upacara pelepasan jenazah.

Selain Prabowo, terlihat pula Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto hingga mantan Kepala BIN Hendropriyono. Selain Danjen Kopassus, Doni semasa hidupnya pernah menjabat Danpaspampres, Pangdam Pattimura dan Siliwangi, serta Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement