Kamis 07 Dec 2023 23:23 WIB

Cara Bikin Fermentasi Bawang Putih-Madu, Cocok untuk Atasi Pilek dan Flu

Fermentasi bawang putih dalam madu adalah racikan sempurna untuk atasi pilek dan flu.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Madu (ilustrasi). Fermentasi bawang putih dalam madu cocok untuk mengatasi pilek dan flu.
Foto: www.pixabay.com
Madu (ilustrasi). Fermentasi bawang putih dalam madu cocok untuk mengatasi pilek dan flu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Musim pilek dan flu sudah tiba. Banyak orang kembali rentan terserang flu, pilek, dan sakit tenggorokan. Di media sosial, banyak muncul tips untuk pengobatan rumahan yang dijanjikan dapat membantu mengatasi kondisi tersebut.

Salah satunya adalah ilmuwan Inggris bernama Tim Spector yang melalui akun Instagram-nya membagikan ramuan khusus. Menurut Spector, fermentasi bawang putih dalam madu adalah racikan sempurna untuk mengatasi pilek dan flu. Dia juga membagikan metode membuanya.

Baca Juga

Caranya, tempatkan beberapa siung bawang putih yang sudah dikupas ke dalam satu stoples madu. Tutup rapat wadahnya dan letakkan di tempat gelap untuk difermentasi. Balikkan posisi stoples setiap hari untuk memastikan siung bawang putih tetap terendam dan buka stoples sejenak setiap beberapa hari.

Agar bisa berfermentasi sepenuhnya, racikan itu perlu dibiarkan selama sepekan, namun bisa lebih lama jika hawa lebih dingin. Spector mengatakan, bawang putih-madu itu akan terus berfermentasi jika semakin lama dibiarkan.