Jumat 08 Dec 2023 21:43 WIB

TPN Ganjar-Mahfud Ungkap Strategi Lawan Putra Jokowi: Jadi Diri Sendiri

Ganjar dan Mahfud dinilai sebagai sosok berintegritas.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Teguh Firmansyah
Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid menghadiri acara deklarasi Program Gotong Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif (PROGRESIF) di Gedung SMESCO, Jakarta, Jumat (8/12/2023).
Foto: Republika/Nawir Arsyad Akbar
Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid menghadiri acara deklarasi Program Gotong Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif (PROGRESIF) di Gedung SMESCO, Jakarta, Jumat (8/12/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Jenderal (Purn) Andika Perkasa tak menampik bahwa salah satu pesaing mereka memiliki keistimewaan sebagai putra Presiden Joko Widodo. 

Keistimewaan tersebut mungkin tak dimiliki oleh pasangan nomor urut 3 itu. Namun, hal itu bukan berarti pasangan calon 03 tidak bisa bersaing. Menjadi diri sendiri adalah strategi yang diterapkan oleh Ganjar dan Mahfud.

Baca Juga

"Ada hal di mana pasangan lain lebih dan kita tidak punya atau kurang, dalam hal itu nggak apa-apa. Yang kita kemudian harus maksimalkan adalah apa yang kita punya yang mungkin tidak memiliki oleh lawan, jadi kita tetap harus menjadi diri sendiri," ujar Andika dalam sebuah diskusi di Oktaf Coffee, Jakarta, Jumat (8/12/2023) malam.

Kehormatan bagi Ganjar dan Mahfud adalah segalanya karena keduanya memiliki prinsip untuk dikenal sebagai sosok yang memiliki integritas. Di samping itu, TPN Ganjar-Mahfud tetap akan militan meski tak memiliki keistimewaan.

"Kita harus punya integritas, jati diri yang lebih penting, karena apa? Itu yang bisa kita tinggalkan kepada masyarakat Indonesia," ujar Andika.

"Mas Ganjar, Pak Mahfud adalah orang yang bukan mengejar kemenangan, kita berusaha maksimal pasti, tapi lebih penting bagi kita menjadi orang yang terhormat, menjadi orang yang punya etika," sambung mantan panglima TNI itu.

TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD optimistis menghadapi pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Mereka yakin menang dalam satu putaran dengan target perolehan suara sebesar 54 persen.

"Kita mempunyai target tetap kita harus optimis menang 54 persen, menang," ujar Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid dalam acara deklarasi Program Gotong Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif (PROGRESIF).

Ia mengimbau seluruh pendukung dan simpatisan Ganjar-Mahfud tak terpancing oleh hasil-hasil survei yang ada. Berkaca pada pemilihan gubernur Jawa Tengah yang dimenangkan oleh Ganjar selama dua periode kontestasi.

"Jadi kita harus percaya bahwa kita bisa menang, menang satu putaran adalah target kita semua. Target saya, target ibu/Bapak sekalian, dan juga target kita bersama-sama, waktu kampanye kita tidak banyak tinggal 66 hari lagi, hanya 66 hari lagi," ujar Arsjad.

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement