Senin 11 Dec 2023 05:49 WIB

Tottenham Akhiri Periode Suram dengan Kemenangan Besar Atas Newcastle

Tottenham menaklukkan Newcastle 4-1 di Liga Primer Inggris.

Penyerang Tottenham Hotspur Richarlison merayakan gol ke gawang Newcastle United di Liga Primer Inggris.
Foto: EPA-EFE/TOLGA AKMEN
Penyerang Tottenham Hotspur Richarlison merayakan gol ke gawang Newcastle United di Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tottenham Hotspur mengakhiri rentetan hasil buruk di Liga Primer Inggris yang mereka derita sejak awal November silam. The Lilywhites memetik kemenangan 4-1 atas Newcastle United dalam pertandingan di Stadion Tottenham Hotspur, London, Senin (11/12/2023) dini hari WIB.

Kemenangan yang mengakhiri rentetan empat kekalahan dan satu hasil imbang itu membawa Tottenham menduduki posisi kelima di klasemen sementara dengan 30 poin. Namun bagi Newcastle, kekalahan beruntun kedua dalam waktu tiga hari memaksa mereka tertahan di posisi ketujuh dengan 26 poin, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Baca Juga

Tottenham yang dilatih Ange Postecoglou memiliki reputasi buruk di Liga Inggris sebagai tim yang gagal mempertahankan keunggulan 1-0 dalam lima pertandingan secara beruntun. Namun, situasinya kali ini berbeda. Destiny Udogie membuka keunggulan Tottenham sekaligus mencetak gol perdananya untuk klub itu pada menit ke-26, dengan memanfaatkan umpan terobosan dari kapten Son Heung-min.

Mereka lantas menggandakan keunggulan pada menit ke-38. Richarlison yang terlihat menemukan kembali permainan terbaiknya, sukses memaksimalkan operan dari Son. Itu merupakan gol perdana Richarlison sejak September silam. Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan 2-0 bagi tuan rumah.

Newcastle masih mampu memberikan sedikit perlawanan dengan peluang yang dimiliki Bruno Guimaraes dari tendangan jarak jauhnya, serta upaya Miguel Almiron yang memaksa kiper Guglielmo Vicario melakukan penyelamatan.

Kecemasan penggemar Tottenham terhadap kans timnya kembali mendapatkan hasil buruk segera lenyap pada menit ke-60. Richarlison mencatatkan gol keduanya di laga ini, saat ia menerima umpan diagonal Pedro Porro, untuk kemudian dikontrol sedikit sebelum menaklukkan kiper Martin Dubravka.

Tottenham masih sempat mengemas gol keempat pada menit ke-85. Son dijatuhkan kiper Dubravka di kotak terlarang yang membuat wasit menunjuk titik putih. Son sendiri yang menjadi algojo untuk membuat tim London itu memimpin 4-0.

Joelinton kemudian mencetak gol pelipur lara bagi Newcastle pada menit ke-91, dengan memanfaatkan kesalahan barisan pertahanan Tottenham. Namun hal itu tidak mengubah nuansa positif di kubu Tottenham yang mengakhiri sederet catatan buruk.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement