Selasa 12 Dec 2023 13:54 WIB

Ade Armando: Presiden UGM Gielbran Jebolan RK, Pusat Kaderisasi PKS

Ade menilai Gielbran bukanlah sosok intelektual berpikiran tajam.

Rep: Teguh/Dessy/ Red: Teguh Firmansyah
Ade Armando.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Ade Armando.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus PSI Ade Armando angkat bicara soal Presiden BEM UGM Gielbran M Nur yang memberikan gelar tak mengenakkan buat Presiden Jokowi. Menurut Ade, prestasi Gielbran adalah melecehkan Presiden Jokowi.  

"Ia (Gielbran) melontarkan hinaan bahwa Jokowi adalah raja culas yang licik," ujar Ade Armando lewat unggahan video di akun X (Twitter), kemarin. 

Baca Juga

Menurut Ade, Gielbran sering diundang dalam acara yang membicarakan kemunduran Indonesia. Namun, ia memandang presiden BEM itu bukan sebagai sosok intelektual yang berpikiran tajam. "Ia (Gielbran) misalnya ngawur bilang Jokowi adalah contoh khas pemimpin Jawa, karena menurutnya dalam konsep kekuasaan budaya Jawa, etika tidaklah penting," kata Ade. 

Mantan dosen UI ini pun mulai mengerti bahwa Gielbran bukanlah pejuang demokrasi yang tulus memperjuangkan kepentingan masyarakat luas. Gielbran sekadar mencari sensasi dan mewakili kepentingan kekuatan politik tertentu di luar kampus.