REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Calon wakil presiden (cawapres) Mahfud MD berkunjung ke sejumlah pesantren di Kabupaten Ciamis dan Tasikmalaya, Jumat (15/12/2023). Kunjungan itu dilakukan untuk menghimpun aspirasi dari pondok pesantren.
"Saya memang ditugasi untuk mengambil aspirasi dari pesantren," kata dia di Pesantren Miftahul Huda, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jumat.
Menurut dia, kunjungannya ke sejumlah pesantren itu tak ada kaitannya dengan debat cawapres yang akan dilakukan pada Jumat (22/12/2023). Menurut Mahfud, tema debat itu juga bukan akan membahas mengenai pendidikan, melainkan ekonomi, seperti soal perdagangan, pertumbuhan, dan investasi.
Mahfud mengaku tak melakukan persiapan khusus untuk melaksanakan debat. Namun, ia mengaku sudah siap hadir untuk debat tersebut.
"Saya sudah siap hadir. Ada yang tanya bapak persiapan apa? Tidak ada persiapan. Saya keliling saja kayak gini," kata cawapres nomor urut tiga itu.
Ia menilai, pertanyaan dalam pelaksanaan debat itu diundi oleh tim panelis. Karenanya, ia tak mengaku menyiapkan materi khusus untuk debat tersebut.
"Kalau saya siap ini, undiannya beda, kan tidak ada gunanya. Sudah datang aja. Lebih bagus seperti itu debat, sehingga orang tahu masalah makro kenegaran. Tidak usah persiapan. Kalau persiapan namanya undian," ujar dia.