Rabu 20 Dec 2023 11:44 WIB

Bank BJB Syariah Raih Lima Penghargaan BPKH Banking Awards 2023

Bank bjb syariah memberikan pelayanan terbaik dalam mendukung kelancaran ibadah haji.

Bank bjb syarian raih lima penghargaan BPKH Awards 2023 sebagai BPS-BPIH terbaik.
Foto: dok. Republika
Bank bjb syarian raih lima penghargaan BPKH Awards 2023 sebagai BPS-BPIH terbaik.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bank bjb syariah memborong lima penghargaan sekaligus dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) sebagai Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPS-BPIH) terbaik. Penghargaan ini diberikan dalam acara Annual Meeting & Banking Award 2023 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jumat, 15 Desember 2023.

Penghargaan yang berhasil diraih bank bjb syariah di antaranya, BPS-BPIH Pendaftar Haji Terbaik 2023 Kategori BPD (terbaik ke-1), BPS BPIH Pertumbuhan Pendaftar Haji Terbaik 2023 Kategori BPD (terbaik 1), BPS BPIH Pendaftar Haji Milenial Terbaik 2023 Kategori BPD (terbaik 1), Umrah Reward BPKH Kategori BPD (terbaik 1), dan BPS BPIH Sustainable Finance 2023 Kategori BPD (terbaik 2).

Menurut Direktur Utama bank bjb syariah Adang A Kunandar, penghargaan ini menjadi cermin dari dedikasi dan komitmen bank bjb syariah dalam memberikan pelayanan terbaik dalam mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah haji. Adang pun, turut berterima kasih kepada BPKH atas kepercayaannya terhadap bank bjb syariah

"Semoga kolaborasi antara BPKH dan bank bjb syariah dapat memberikan sejumlah manfaat, terutama dalam mendukung pelayanan dan pembiayaan bagi jemaah Haji dan Umrah," ujar Adang dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, Rabu (19/12/2023).

Adang mengatakan, bank bjb syariah terus berkomitmen untuk meningkatkan efisiensi serta transparansi dalam mengelola dana serta administrasi Haji dan Umrah di Indonesia. Komitmen ini, selaras dengan peningkatan kualitas pelayanan serta inovasi yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah.

Melalui Annual Meeting dan Banking Award 2023 yang mengusung tema "Kemitraan Lebih Kuat, Kebersamaan Lebih Kuat dalam Keuangan Haji", BPKH memberikan penghargaan kepada mitra bank syariah yang memiliki program Sustainability Finance Terbaik tahun 2023.

Program ini mencakup komponen penilaian terhadap Environmental, Social & Corporate Governance (ESG) yang mengedepankan kegiatan pembangunan, investasi, dan bisnis yang berkelanjutan.

"Penghargaan ini diberikan kepada mitra BPKH yang bergerak di bidang keuangan syariah, agar terus memperkuat jaringan dan investasi yang berkelanjutan," ujar Anggota Badan Pelaksana BPKH, Harry Alexander.

Menurutnya, acara ini digelar untuk menunjukkan bahwa BPKH tidak hanya mengelola dana haji, tetapi juga mendorong perbankan syariah untuk terus berkontribusi mendorong perekonomian Indonesia. Harry berharap, Indonesia bisa menjadi kiblat bisnis syariah dunia yang bisa terwujud dengan baik melalui implementasi program sustainable finance.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement