Kamis 28 Dec 2023 18:40 WIB

Serhou Guirassy Siap Tinggalkan Stuttgart, Jadi Buruan Milan, MU, dan Spurs

Serhou Guirassy mencetak 17 gol dalam 14 laga bersama Stuttgart.

Red: Israr Itah
Serhou Guirassy
Foto: EPA-EFE/RONALD WITTEK
Serhou Guirassy

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Serhou Guirassy siap meninggalkan klubnya VfB Stuttgart pada jendela transfer Januari ini. Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, dikutip dari Football Italia, Kamis (28/12/2023), AC Milan, Manchester United, dan Tottenham Hotspur meminati pemain Guinea ini.

Striker berusia 27 tahun itu adalah pemain Bundesliga paling produktif kedua musim ini dengan 17 gol dalam 14 penampilan. Produktivitasnya hanya kalah dari pemain internasional Inggris Harry Kane.

Baca Juga

Kontraknya dengan VfB Stuttgart akan habis pada Juni 2026. Namun klausul 17 juta euro dalam kontraknya menjadikannya salah satu striker paling diminati pada bursa transfer musim dingin yang akan dimulai awal pekan depan.

Menurut La Gazzetta dello Sport, Guirassy siap meninggalkan Stuttgart bulan depan untuk bergabung dengan klub yang menawarkan proyek dan gaji terbaik. Milan disebut-sebut sedang dalam pembicaraan bersama Spurs dan United.