Jumat 29 Dec 2023 21:18 WIB

Cina Tunjuk Menteri Pertahanan yang Baru

Dong yang berusia 62 tahun sebelumnya menjabat Kepala Angkatan Laut.

Rep: Lintar Satria/ Red: Ani Nursalikah
 Tentara Pembebasan Rakyat, angkatan bersenjata Cina saat merayakan hari jadinya pada 30 Juli 2017.
Foto: Reuters
Tentara Pembebasan Rakyat, angkatan bersenjata Cina saat merayakan hari jadinya pada 30 Juli 2017.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Cina tunjuk menteri pertahanan baru menggantikan menteri sebelumnya yang menghilang empat bulan lalu. Pada Jumat (29/12/2023) anggota parlemen Cina menunjuk Dong Jun sebagai menteri pertahanan yang baru.

Pergantian posisi terjadi saat Presiden Xi Jinping ingin meningkatkan kekuatan militer untuk mendorong dominasi Cina di dunia. Tujuan ini menimbulkan kewaspadaan negara-negara Barat.

Baca Juga

Tidak seperti negara lain, kementerian pertahanan Cina tidak memiliki banyak wewenang dalam kebijakan pertahanan atau manajemen militer. Bidang-bidang itu berada di bawah lingkup Komisi Militer Pusat, kelompok elite yang dipimpin Xi.

Dong yang berusia 62 tahun sebelumnya menjabat sebagai Kepala Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat. Ia menggantikan Li Shangfu yang mengambil alih jabatan menteri pertahanan pada Maret, tapi tidak terlihat di depan umum sejak 25 Agustus.

Beberapa sumber mengatakan Li sedang diselidiki atas kasus korupsi yang berkaitan dengan pengadaan dan pengembangan peralatan militer. Beijing belum menjelaskan hilangnya Li, tapi mencopot jabatannya sebagai menteri pertahanan dan anggota dewan negara pada bulan Oktober lalu.

Elemen penting dari tugas menteri pertahanan Cina adalah bekerja sama dengan militer Amerika Serikat (AS) untuk menurunkan risiko konflik atas Taiwan dan Laut Cina Selatan. Dua isu yang menjadi fokus perselisihan dua negara beberapa tahun terakhir.

Namun, selama masa jabatannya yang singkat sebagai menteri, Li tidak pernah bertemu dengan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin. Kementerian Pertahanan Cina menjelaskan, Washington harus terlebih dahulu menghapus sanksi yang dijatuhkan kepada Li pada tahun 2018 atas perannya dalam pembelian pesawat dan peralatan Rusia.

Dong tidak akan menghadapi kendala seperti itu karena ia tidak disanksi AS. Saat Presiden Joe Biden dan Xi bertemu di San Francisco bulan lalu, kedua pemimpin itu sepakat melanjutkan pembicaraan militer senior. Hubungan militer AS-Cina renggang setelah kunjungan Ketua House of Representative AS saat itu, Nancy Pelosi, ke Taiwan pada Agustus 2022.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement