Selasa 02 Jan 2024 05:05 WIB

Ingin Rezeki Melimpah? Baca Asmaul Husna dan Doa Ini Seusai Sholat Subuh  

Doa dan dzikir adalah senjata ampuh untuk orang beriman

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi dzikir. Doa dan dzikir adalah senjata ampuh untuk orang beriman
Foto: republika
Ilustrasi dzikir. Doa dan dzikir adalah senjata ampuh untuk orang beriman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Semua orang berharap rezekinya dilimpahkan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari baik untuk diri sendiri atau keluarga. Namun, tak semua orang mendapatkan porsi rezeki yang sama. Ada yang dimudahkan, ada pula kesulitan dalam mencari rezeki. 

Ada banyak bacaan amalan di dalam Islam yang diijazahkan para ulama untuk membukakan pintu rezeki. Sholat, doa, zikir, dan membaca ayat-ayat Alquran tertentu di antara amalah yang dapat dibaca. 

Baca Juga

Beberapa Asma'ul Husna adalah amalan lain untuk membukakan pintu rezeki. Dalam buku "Mengetuk Pintu Rezeki' disebutkan membaca يَا لَطِيْفٌ "Ya Lathif" (Wahai Yang Mahalembut) akan melapangkan rezeki. 

Dalam kitab Mujarabat al-Imamiyyah, "Ya Lathif" diamalkan langsung setelah sholat  pada Senin sebanyak 129 kali. Bagi yang mengamalkan "Ya Lathif" akan dianugerahi harta yang melimpah oleh Allah SWT.