Selasa 02 Jan 2024 17:00 WIB

Timnas Amin: Fenomena 'Anies Bubble' Tumbuh Secara Organik, Bukan Buatan

Timnas Amin sebut fenomena 'Anies Bubble' tumbuh secara organik, bukan buatan tim.

Rep: Eva Rianti/ Red: Bilal Ramadhan
 Capres Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan. Timnas Amin sebut fenomena 'Anies Bubble' tumbuh secara organik, bukan buatan tim.
Foto: Dok Timnas Amin
Capres Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan. Timnas Amin sebut fenomena 'Anies Bubble' tumbuh secara organik, bukan buatan tim.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menjadi trending topic belakangan ini lantaran munculnya akun Anies Bubble di media sosial X serta perdana live Tik Tok. Munculnya kedua hal itu membuat Anies makin eksis di media sosial sebagai basis massa generasi Z.

 

Baca Juga

"Ada dua fenomena medsos besar seminggu terakhir ini. Aniesbubble dan live Tik Tok," kata Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 'AMIN' Billy David Nerotumilena kepada wartawan, Selasa (2/1/2024).