Rabu 03 Jan 2024 12:05 WIB

Main Film Pemandi Jenazah, Aghniny Haque Sebut Genre Horor Hanya untuk yang Bernyali

Diangkat dari kisah nyata, Pemandi Jenazah digadang jadi film horor terbesar 2024.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Aktris Aghniny Haque terlibat dalam film horor Pemandi Jenazah.
Foto: Republika/Umar Mukhtar
Aktris Aghniny Haque terlibat dalam film horor Pemandi Jenazah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Aghniny Haque membintangi film horor berjudul Pemandi Jenazah yang akan tayang pada 2024. Cuplikan pertama Pemandi Jenazah sudah dirilis lewat akun media sosial rumah produksi Visual Media Studio (VMS) yang menggarap sinema tersebut.

Dalam film, Aghniny berperan sebagai Lela. Dia adalah anak dari Bu Siti (Djenar Maesa Ayu) yang berprofesi sebagai pemandi jenazah di kampung mereka. Hidup Lela berubah saat secara mendadak Bu Siti meninggal dunia, dan dia harus memandikan jenazah ibunya sendiri.

Baca Juga

Lela mengubur perasaan sedihnya dan menjalankan proses pemandian jenazah untuk pertama kali dalam hidupnya. Dalam proses pemandian itu, Lela menemukan kejanggalan dari jenazah ibunya. Dia berfirasat bahwa kematian ibunya tidak lazim.

Sementara itu, terjadi beberapa kematian dalam waktu singkat di desa tempat Lela tinggal. Satu-per satu, Lela menemukan kejanggalan dalam tiap jenazah yang dia mandikan. Lela kemudian bertekad untuk mengungkap misteri yang terjadi di kampungnya.

"Kisahnya mengerikan karena menceritakan hal yang sakral. Banyak adegan yang lebih dari menakutkan, mencekam. Siapkan nyali Anda!" kata Aghniny yang merupakan sosok mantan atlet taekwondo, dikutip dari siaran pers yang diterima Republika.co.id, Selasa (2/1/2024).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement