Jumat 19 Jan 2024 17:49 WIB

Ganjar Pranowo Sebut Telur dan Ikan untuk Ibu Hamil Jurus Tangkal Stunting

Menurut Ganjar, telur dan ikan harganya murah dan mudah didapat.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Erik Purnama Putra
Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo (tengah).
Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo (tengah).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menyebutkan ikan dan telur menjadi makanan yang sangat bermanfaat dan dapat mencegah kasus stunting pada ibu hamil. Menurut dia, selain tingginya protein yang terkandung dalam telur dan ikan, harganya yang murah dan mudah didapat juga jadi faktor pentingnya ikan dan telur untuk ibu hamil.

 

"Banyak protein yang bisa kita dapatkan, salah satunya telur itu paling gampang paling murah dikonsumsi yang cukup," kata Ganjar, ditemui usai bertemu peternak ayam di Desa Kuwonharjo, Kecamatan Takeran, Kabupaten Magetan, Jawa Timur dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Jumat (19/1/2024).

Ganjar mengatakan, telur dan ikan adalah salah satu makanan yang cocok untuk masyarakat Indonesia. Pasalnya, Indonesia merupakan negara yang sebagian besar wilayahnya laut sehingga untuk ikan seharusnya sangat mudah didapatkan dan menjadi konsumsi utama.

"Yang lain sebenarnya ikan, karena ikan kan kita negara laut ikan itu cukup banyak. Itu bisa juga dikonsumsi juga dengan mudah," ucap Ganjar.

Gubernur Jawa Tengah periode 2013-2023 itu mendorong agar ibu hamil maupun pasangan yang menikah untuk banyak mengonsumsi telur dan ikan agar protein untuk anak bisa terpenuhi dengan baik. Sehingga, lanjut Ganjar, kasus stunting bisa dicegah sedini mungkin dimulai dari makanan yang dikonsumsi sang ibu.

"Kalau proteinnya cukup untuk ibu hamil maka insya Allah stunting akan tercukupi dan anaknya nanti akan juga cerdas proteinnya dipenuhi, hewani bisa," kata Ganjar.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement