Selasa 23 Jan 2024 14:45 WIB

Pertama Kali, Jamaah Haji Tahun Ini akan Lakukan Senam di Pesawat

Versi peregangan senam ini direkomendasikan dilakukan dua kali selama di perjalanan.

Rep: Muhyiddin/ Red: Ani Nursalikah
Ketua Umum PERDOKHI, dr Syarief Hasan Luthfie menyerahkan file video dan materi senam haji Indonesia kepada Direktur Bina Haji Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Arsyad Hidayat di Jakarta, Selasa (23/1/2024).
Foto: Dok. Republika
Ketua Umum PERDOKHI, dr Syarief Hasan Luthfie menyerahkan file video dan materi senam haji Indonesia kepada Direktur Bina Haji Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Arsyad Hidayat di Jakarta, Selasa (23/1/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk pertama kalinya, jamaah haji Indonesia akan melakukan senam di atas pesawat dalam penerbangan haji 2024. Direktorat Bina Haji Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama telah menerima file video dan materi senam haji Indonesia dari Perhimpunan Kedokteran Haji Indonesia (Perdokhi).

Ketua Umum Perdokhi dokter Syarief Hasan Luthfie mengatakan senam haji Indonesia disajikan dalam dua versi, yaitu versi peregangan dan versi lengkap.

Baca Juga

BACA JUGA: Dzikir yang Paling Disukai Allah, Baca 100 Kali Sehari

"Ini pertama kalinya jamaah haji Indonesia akan melakukan senam di pesawat. Ada dua senam, yaitu senam peregangan di pesawat dan senam haji Indonesia," ujar dokter Syarief kepada Republika.co.id usai melakukan serah terima file video senam haji dengan Kemenag di Jakarta, Selasa (23/1/2024).

Mantan direktur utama RS Haji Jakarta ini menjelaskan, senam haji ini menjadi terobosan yang luar biasa bagi kebugaran jamaah haji Indonesia. Menurut dia, senam ini dirancang untuk menjaga kesehatan dengan melibatkan sistem kardiovaskular, tulang, dan otot. Dalam senam ini, jamaah akan melakukan latihan gerakan yang mencakup aspek fungsi kendali motorik, ketahanan, dan keseimbangan.

Versi peregangan senam ini direkomendasikan untuk dilakukan paling tidak dua kali selama perjalanan sehingga sangat cocok untuk latihan di pesawat atau selama perjalanan menuju tanah suci. Sementara itu, versi lengkap terdiri dari sesi pemanasan, sesi inti, dan sesi pendinginan. Senam ini dianjurkan dilakukan paling tidak tiga kali dalam seminggu.

"Dalam upaya menjaga kondisi istithaah jamaah, senam haji Indonesia perlu dilakukan secara rutin," ucap Syarief.  

Direktur Bina Haji Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Arsad Hidayat menyampaikan pentingnya sosialisasi masif dan partisipasi aktif dari jamaah haji sebagai kunci keberhasilan program ini.

Serah terima file video senam haji ini juga dihadiri beberapa pengurus Perdokhi dan tim adhoc senam haji Indonesia. Kunjungan tersebut kemudian diakhiri dengan sesi foto bersama.

"Kegiatan serah terima ini akan membuka pintu bagi sosialisasi senam haji Indonesia secara masif dan terstruktur di seluruh Indonesia," kata Arsad.

Partisipasi aktif masyarakat, khususnya jamaah haji diharapkan dapat menjadi pilar utama dalam menyukseskan program ini. "Senam haji Indonesia menjadi langkah konkret dalam menjaga kesehatan dan sekaligus harapan istithaah jamaah haji Indonesia," jelas Arsad.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement