Ahad 28 Jan 2024 14:30 WIB

Peluang Terbuka Selebgram dan Selebtok Melalui Beasiswa Digital Bisnis UNM

Beasiswa diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi para pemuda.

Universitas Nusa Mandiri membuka pintu peluang bagi para selebgram dan selebtok yang berbakat di bidang Digital Bisnis melalui peluncuran ‘Beasiswa Digital Bisnis’.
Foto: Universitas Nusa Mandiri
Universitas Nusa Mandiri membuka pintu peluang bagi para selebgram dan selebtok yang berbakat di bidang Digital Bisnis melalui peluncuran ‘Beasiswa Digital Bisnis’.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Nusa Mandiri membuka pintu peluang bagi para selebgram dan selebtok yang berbakat di bidang Digital Bisnis melalui peluncuran ‘Beasiswa Digital Bisnis’. Program beasiswa ini ditujukan untuk lulusan siswa/i SMA se-derajat dengan bakat dan minat khusus di dunia digital bisnis.

Dalam upaya mendukung generasi muda yang berpotensi di ranah digital, Beasiswa Digital Bisnis memberikan kesempatan kepada mereka yang memiliki portofolio dan bakat terkait dengan dunia selebgram (Seleb Instagram) atau selebtok (Seleb Tiktok) untuk mewujudkan impian mereka dalam meniti karier di dunia digital.

Baca Juga

Marketing and Communication (Marcom) Universitas Nusa Mandiri Ahmad Rifai mengatakan, syarat utama pendaftaran beasiswa ini adalah peserta harus merupakan lulusan SMA atau setara, dengan usia maksimal 21 tahun. Lanjutnya, bakat di bidang Digital Bisnis perlu dibuktikan melalui portofolio yang mencerminkan prestasi dan kreativitas dalam berbagai aspek digital bisnis, baik itu dalam konten kreatif, strategi pemasaran, atau pengelolaan bisnis online.

"Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk komitmen Universitas Nusa Mandiri dalam mendukung potensi dan bakat para generasi muda di bidang digital bisnis. Kami menyadari bahwa para selebgram dan selebtok memiliki pengaruh besar dalam dunia digital, dan kami ingin memberikan mereka kesempatan untuk mengembangkan kemampuan mereka melalui pendidikan yang berkualitas," ungkap Rifai dalam siaran pers.

Proses seleksi penerima beasiswa tidak hanya didasarkan pada prestasi akademis, tetapi juga melibatkan wawancara untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang bakat dan motivasi calon penerima. Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui situs resmi Universitas Nusa Mandiri di https://nusamandiri.info/beasiswa.

“Beasiswa Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi para pemuda berbakat di dunia digital bisnis. Program ini menjadi wadah untuk mengembangkan potensi mereka dan menciptakan generasi penerus yang handal dalam menghadapi tantangan di era digital. Bagi yang berminat, jangan lewatkan kesempatan emas ini untuk mendaftar dan mengukir prestasi di dunia digital,” ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement