Selasa 30 Jan 2024 07:42 WIB

Penyerang Al Hilal Tiru Selebrasi 'Siu' Milik Ronaldo Saat Kalahkan Inter Miami

Al Hilal mengalahkan Inter Miami 4-3 dalam laga uji coba.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Para pemain Al Hilal merayakan gol ke gawang Inter Miami.
Foto: EPA-EFE/STR
Para pemain Al Hilal merayakan gol ke gawang Inter Miami.

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Al Hilal membuktikan ucapan Cristiano Ronaldo bahwa Liga Pro Saudi lebih baik dari MLS. Al Hilal berhasil mengalahkan Inter Miami 4-3 dalam laga uji coba Kingdom Arena, Riyadh, Selasa (30/1/2024) dini hari WIB.

Tampil di markas sendiri, Al Hilal unggul terlebih dahulu. Mantan striker Fulham, Aleksandar Mitrovic menggetarkan jala Inter Miami di menit ke-10. Tiga menit berselang, tuan rumah memperlebar jarak. Kali ini melalui upaya Abdullah Al-Hamdan. 

Baca Juga

Tersengat, Inter Miami merespons. Usaha anak asuh Gerardo Martino berbuah manis.  Pada menit ke-34, the Herons memperkecil ketertinggalan. Luis Suarez yang mencatatkan namanya di papan skor. 

Namun tim asal Amerika Serikat tak dibiarkan berkembang. Pada menit ke-44, Al-Hilal kembali menjauh. Kali ini gol dilesakkan penyerang asal Brasil, Michel Richard Delgado de Oliveira. Sundulan Michel tak mampu ditepis kiper lawan.

"Setelah itu, ia berlari menuju ke area bendera sudut dan melakukan selebrasi dengan meniru gaya Cristiano Ronaldo," demikian laporan yang dikutip dari dailystar.co.uk.

Sampai babak pertama berakhir, Al-Za'eem  unggul 3-1. Aksi Michel mendapat sorotan. Ia seperti tidak menghormati bintang Inter Miami, Lionel Messi, yang merupakan rival abadi Ronaldo.  Apalagi duel di Kingdom Arena hanya partai persahabatan. 

Rupanya tidak sepenuhnya demikian. Bukan kali ini saja, Michael melakukan selebrasi 'siu'. Ia bahkan pernah bertindak demikian ketika Al Hilal bertemu Al-Nassr di turnamen Arab Club Champions Cup. Padahal, Ronaldo berada di pihak Al-Nassr.

Kembali ke pertandingan ini, selepas jeda kubu tamu bangkit. Pada menit ke-54, Messi membuat skor menjadi 2-3. Ia membobol gawang Blue Waves lewat titik putih.

Semenit berselang, kedudukan menjadi imbang 3-3. Adalah David Ruiz yang menggetarkan jala lawan. Messi memberi umpan pada pesepak bola asal Hungaria itu.

Pada akhirnya, Al Hilal berhasil menjadi pemenang. Tembakan Malcom pada menit ke-88 tak mampu diantisipasi penjaga gawang the Herons. Sang pencetak gol merupakan mantan rekan La Pulga di Barcelona.

Selanjutnya Inter Miami akan berhadapan dengan Al-Nassr. Uji coba yang mempertemukan Messi dan Ronaldo itu berlangsung di Kingdom Arena, Riyadh, Jumat (2/2/2024) pukul 01.00 WIB.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement