Jumat 02 Feb 2024 12:02 WIB

BTN Raih The Best Sastifaction, Loyalty dan Engagement Award 2024

Bank BTN memborong 12 penghargaan termasuk penghargaan tertinggi pada kategori KBMI.

BTN meraih penghargaan Satisfaction, Loyalty, and Engagement (SLE) Index Terbaik 2024.
Foto: BTN
BTN meraih penghargaan Satisfaction, Loyalty, and Engagement (SLE) Index Terbaik 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- BTN meraih penghargaan Satisfaction, Loyalty, and Engagement (SLE) Index Terbaik 2024. Penghargaan tersebut diserahkan oleh President Director Marketing Recearch Indonesia (MRI) Harry Puspito kepada BTN yang diwakili oleh Kepala Divisi Customer Care PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) Eko Hapsoro dan disaksikan pemimpin redaksi Infobank Eko B Supriyanto dalam ajang 7th Infobank Satisfaction, Loyalty, and Engagement Recognition 2024 di Jakarta, Kamis (1/2/2024).

Pada ajang tersebut Bank BTN memborong 12 penghargaan termasuk penghargaan tertinggi pada kategori KBMI 3 yaitu The Best KBMI 3 Bank in Satisfaction, Loyalty, and Engagement 2024. Ditambah dengan 11 penghargaan lainnya.

Baca Juga

Seperti dalam siaran persnya, ke-11 penghargaan itu antara lain yaitu The Best KBMI 3 Bank in Brand Interactivity, The Best KBMI 3 Bank in Customer Loyalty, The Strongest Customer Engagement KBMI 3 Bank, The Best KBMI 3 Bank in Satisfaction Index, The Most Satisfying KBMI 3 Bank in Teller Service, The Most Satisfying KBMI 3 Bank in Customer Service, The Most Satisfying KBMI 3 Bank in ATM Service, The Most Satisfying KBMI 3 Bank in Services, The 2nd Best KBMI 3 Bank in Marketing Engagement, The 2nd Most Satisfying KBMI 3 Bank in Branch Office dan The 3rd Most Satisfying KBMI 3 Bank in Mobile Banking.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement