Jumat 02 Feb 2024 18:16 WIB

Ancol Raih Laba Bersih Rp 235,17 Miliar Sepanjang 2023

Segmen pariwisata merupakan penyumbang kontribusi terbesar, yaitu 79 persen.

Sejumlah pengunjung berwisata di Pantai Lagoon, Ancol, Jakarta, Selasa (26/12/2023). Pengelola Taman Impian Jaya Ancol mencatat hingga Selasa (26/12) pukul 13.00 WIB, jumlah pengunjung mencapai 18.000 orang pada libur Natal 2023.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Sejumlah pengunjung berwisata di Pantai Lagoon, Ancol, Jakarta, Selasa (26/12/2023). Pengelola Taman Impian Jaya Ancol mencatat hingga Selasa (26/12) pukul 13.00 WIB, jumlah pengunjung mencapai 18.000 orang pada libur Natal 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) meraih laba bersih sebesar Rp 235,17 miliar pada 2023. Nilai ini tumbuh 52,48 persen dengan pendapatan usaha mencapai Rp 1.273,83 miliar.

Pendapatan usaha tersebut naik 32,98 persen dibandingkan periode sama tahun 2022, year on year (yoy). Direktur Utama PJAA, Winarto dalam laman resminya di Jakarta, Jumat (2/2/2024) mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengunjung dan pemangku kebijakan atas dukungan yang diberikan kepada pihaknya selama 2023.

Baca Juga

Laba bersih PT Pembangunan Jaya Ancol dimuat pada Laporan Tahunan dan Kinerja Keuangan Tahun 2023 yang telah dipublikasikan melalui lamn Bursa Efek Indonesia pada Kamis (1/2/2024).

Selain itu, PJAA juga mencatatkan laba per saham dasar Rp147 naik 52,48 persen dari periode sama tahun sebelumnya senilai Rp 96. Segmen pariwisata merupakan penyumbang kontribusi terbesar dan signifikan pada pendapatan usaha 2023.

"Segmen ini menyokong hingga 79,29 persen meningkat dibandingkan di 2022, yakni 79,21 persen," katanya

Sepanjang 2023 kawasan wisata Ancol Taman Impian telah dikunjungi 11,14 juta orang atau tumbuh 42,78 persen dibandingkan periode sama 2022. Menurut dia, pertumbuhan tersebut secara cepat meningkatkan kinerja keuangan perusahaan menuju pencapaian yang pernah diraih sebelum pandemi COVID-19.

"Kami berterima kasih kepada masyarakat yang memilih Kawasan Wisata Ancol Taman Impian sebagai tempat wisata utamanya," katanya.

Pihaknya terus berkomitmen untuk selalu menghadirkan sajian hiburan berkualitas yang didukung dengan pelayanan prima agar bisa memberikan pengalaman rekreasi paling berkesan untuk seluruh pengunjung.

Selain itu, lanjutnya PJAA meresmikan Sun Bear Exhibit di Samudra Ancol dan melakukan beragam program intensifikasi serta revitalisasi produk, seperti Cottage Paus dan beberapa sarana prasarana operasional lainnya pada 2023.

"PJAA juga berhasil meningkatkan corporate credit rating atau peringkat kredit korporasi yang diperoleh dari semakin baiknya kinerja operasional dan keuangan dengan seluruh rangkaian strategi yang ditempuh," kata dia.

Sementara itu PT Pembangunan Jaya Ancol akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 23 Februari 2024.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement