Selasa 06 Feb 2024 16:47 WIB

Hattrick ke Gawang Brentford, Foden Sebut Gol Pertamanya Jadi Kunci Kebangkitan City

Man City unggul 3-1 atas Brentford di Gtech Community Stadium.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi seusai mencetak gol pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris melawan Brentford di Stadion Komunitas Gtech, London, Selasa (6/2/2024). Fodden mencetak hattrick sekaligus membawa City menang 3-1 atas Brentford.
Foto: AP Photo/Ian Walton
Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi seusai mencetak gol pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris melawan Brentford di Stadion Komunitas Gtech, London, Selasa (6/2/2024). Fodden mencetak hattrick sekaligus membawa City menang 3-1 atas Brentford.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Phil Foden menjadi pahlawan Manchester City saat bertamu ke markas Brentford FC dalam lanjutan Liga Primer Inggris musim 2023/24. City unggul 3-1 atas Brentford di Gtech Community Stadium, London Barat, Selasa (6/2/2024) dini hari WIB.

Foden tiga kali mengoyak jala the Bees. Setelah pertandingan ia bereaksi. Ia merasa beruntung memiliki rekan setim dengan kualitas kelas wahid.

Baca Juga

Itu memudahkannya dalam berkreasi. Ia jadi lebih bebas masuk ke kotak penalti lawan. Hasratnya untuk mencetak gol terpenuhi.

"Jadi ya, kombinasi keduanya adalah alasan saya mencetak gol. Saya senang bisa mencetak gol sebelum jeda. Saya pikir itu memberi Anda sedikit momentum (bangkit) menuju babak kedua. Jadi ya, saya senang dengan gol itu," kata Foden, dikutip dari laman resmi klubnya.

Brentford unggul terlebih dahulu. Pada menit ke-21, Neal Maupay menggetarkan jala Ederson Moraes. Ia berlari sendirian, lolos dari jebakan offside lalu menaklukkan Ederson.

Tersengat situasi demikian, Man City semakin gencar menekan. Upaya anak asuh Guardiola berbuah manis. Pada injury time babak pertama, Foden menyamakan kedudukan.

Seperti sudah disinggung di atas, gol tersebut menjadi momentum bagi kubu tamu untuk bangkit. Angin segar bertiup ke kamar ganti the Citizens. Hasilnya terlihat.

Selepas jeda, pasukan Biru Langit kian sulit dihentikan. Foden mencetak dua gol tambahan. Masing-masing di menit ke-53, dan ke-70.

Pesepak bola 23 tahun itu sudah mengoleksi 14 gol di sepanjang musim ini bergulir. Ia juga menyumbang sembilan assist. Hitungannya dari semua kompetisi.

Foden terlihat berada di puncak performa. Ia tak hanya piawai memberi umpan. Pemain serba bisa itu juga mampu mengacak-acak pertahanan lawan.

Kemenangan ini membuat Man City kembali ke kursi runner up klasemen sementara, mengeser Arsenal ke urutan ketiga. Dengan mengantongi 49 poin, the Sky Blues tertinggal dua angka di belakang Liverpool di singgasana. 

Persaingan memanas. City memegang kendali. Pasalnya, Foden dan rekan-rekan memiliki satu partai tunda yang belum dimainkan. Secara matematis, mereka berpotensi melewati the Reds.

Selanjutnya, anak asuh Pep dijadwalkan bertemu Everton. Duel tersebut berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu (10/2/2024) pukul 19.30 WIB.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement