Selasa 06 Feb 2024 19:43 WIB

Bogor Tuan Rumah Pencanangan Gerakan Tanam Cabai se-Indonesia

Karena cabai jadi salah satu komoditas yang kerap berdampak pada inflasi setiap tahun

Warga menunjukkan cabai rawit yang ditanam di pekarangan rumahnya (ilustrasi)
Foto: Antara/Irsan Mulyadi
Warga menunjukkan cabai rawit yang ditanam di pekarangan rumahnya (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KABUPATEN BOGOR -- Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat menetapkan Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai tuan rumah pencanangan Gerakan Tanam Cabai (Gertam Cabai) Serentak se-Indonesia.

Penjabat Ketua TP PKK Kabupaten Bogor Siti Chomzah di Cibinong, Bogor, Selasa (6/2/2024), menjelaskan, pencanangan Gerakan Gertam Cabai sekaligus kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 tingkat nasional ini akan berlangsung pada 4 Maret 2024.

Baca Juga

Siti menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memasyarakatkan gerakan tanam cabai kepada masyarakat. Karena, cabai menjadi salah satu komoditas yang kerap berdampak pada terjadinya inflasi setiap tahun.

"Terima kasih kepada Ketua Umum TP PKK Pusat yang sudah memilih Kabupaten Bogor sebagai tuan rumah pencanangan Gertam Cabai yang dirangkaikan dengan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52," kata Siti.

Pemerintah Kabupaten Bogor saat ini sedang melakukan serangkaian persiapan dengan melibatkan Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang) dalam menentukan lokasi kegiatan yang representatif.

"Kabupaten Bogor insya Allah siap menjadi tuan rumah, dan sudah menyiapkan lokasi kegiatan yang tentunya representatif," ucapnya.

Siti menerangkan bahwa pada kegiatan pencanangan Gertam Cabai akan dikemas bersamaan dengan gerakan pangan murah, kampanye stop boros pangan, serta beberapa kegiatan lainnya.

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement