REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Duta Besar Iran untuk Indonesia, Mohammad Boroujerdi, melontarkan pujian atas perjuangan Indonesia membela Palestina dalam memerdekaan diri dari penjajah apartheid Israel. Boroujerdi menilai solidaritas pemerintah dan rakyat Indonesia terhadap Palestina tidak pernah tergoyahkan.
‘’Saya ingin menyampaikan penghargaan yang tulus atas upaya hukum, kemanusiaan, dan diplomasi yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia dalam mengatasi penderitaan Palestina dan mendukung masyarakat Gaza yang terkepung,’’ kata Boroujerdi pada acara perayaan hari jadi Republik Islam Iran ke-45 di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa (6/2/2024).
Boroujerdi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas solidaritas dan dukungan Indonesia terhadap perjuangan Palestina. Indonesia dinilainnya selalu konsisten dalam berjuang menegakkan keadilan bagi rakyat Palestina.
Ia pun mengharapkan situasi di Gaza akan segera kembali normal. Sehingga, keamanan dan stabilitas kawasan serta dunia bisa segera tercapai.
‘’Saya mendoakan dan mengharapkan perdamaian, keamanan, dan kesejahteraan bagi masyarakat Iran, Indonesia, dan seluruh masyarakat dunia,’’ katanya.
Di lain pihak, Boroujerdi mengatakan rakyat Iran sedang memperingati 45 tahun kemenangan monumental Revolusi Islam di Iran. Setelah kemenangan Revolusi Islam pada tahun 1979, Republik Islam Iran disebutnya telah mencapai pertumbuhan pembangunan, kemajuan progresif, dan perkembangan budaya mencakup bidang politik, sosial, dan budaya.
Sepanjang tahun-tahun ini, Boroujerdi mengakui banyak tantangan dan kesulitan yang menimpa masyarakat Iran. Namun demikian, Iran mampu mencapai kemampuan luar biasa dalam batas-batas domestiknya.
‘’Beberapa tahun terakhir ini kami menyaksikan peningkatan eksponensial dalam pencapaian ilmu pengetahuan dan teknologi, khususnya di bidang bioteknologi, nanoteknologi, industri berbasis pengetahuan, bidang medis, teknologi sains, dan energi nuklir. Semuanya menunjukkan komitmen teguh kami terhadap inovasi dan keunggulan,’’ kata Boroujerdi.