Rabu 07 Feb 2024 19:06 WIB

Jangan Putus Asa Bertobat karena Berbuat Dosa Berkali-Kali, Allah Pasti Ampuni

Allah Maha Pengampun. Setiap Dosa manusia akan diampuni asalkan dengan sungguh-sungguh bertobat.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Partner
.
Foto: network /Rahmat Fajar
.

Ilustrasi berdoa meminta ampunan kepada Allah. Foto Republika
Ilustrasi berdoa meminta ampunan kepada Allah. Foto Republika

JAKARTA,NYANTRINEWS.ID,--Banyak orang putus asa akan mendapatkan ampunan dari Allah Swt karena seringnya berbuat dosa. Setiap kali bertobat, seseorang kembali berbuat dosa. Hal tersebut terkadang membuat seseorang merasa tobatnya akan sia-sia dan Allah tidak akan mengampuninya.

Manusia memang tidak akan luput dari dosa. Hanya Nabi Muhammad sebagai manusia sempurna di antara manusia lainnya. Apalagi dalam diri manusia bersarang nafsu dan ambisi yang membuatnya akan selalu tergoda berbuat dosa. Ditambah dengan kerjaan setan yang akan selalu menggoda manusia melakukan larangan Allah.

Pendakwah Maen Khalifah dalam aboutislam mengatakan Allah Swt akan selalu mengampuni dosa umatnya asalnya bertobat. Namun demikian menurutnya bukan berarti menganjurkan manusia tetap melakukan dosa. Manusia harus mempunyai inisiatif bertobat.

Khalifah menambahkan selama manusia beriman kepada Allah maka dosa-dosanya akan diampuni dan surga adalah tempatnya. Jika seseorang berbuat salah kepada sesama manusia maka sebelum meminta ampunan kepada Allah terlebih dahulu meminta maaf kepada manusia itu sendiri.

Sebagaimana hadis yang diriwayatkan Abu Dharr: Nabi bersabda, Jibril datang kepadaku dan memberi kabar gembira bahwa siapa pun yang meninggal tanpa menyembah apa pun selain Allah akan masuk surga. Aku bertanya (Jibril), ‘Sekalipun dia mencuri, dan meskipun dia melakukan persetubuhan yang haram?’ Beliau menjawab, ‘(Ya), meskipun dia melakukan pencurian dan meskipun dia melakukan persetubuhan yang haram.” (Al-Bukhari, Buku 93, Hadits 579)

Kemudian dia diam sejenak tanpa melakukan dosa apa pun, lalu melakukan dosa yang lain (yang ketiga kalinya) dan berkata, 'Ya Tuhanku, aku telah melakukan dosa yang lain, ampunilah aku,' dan Allah berfirman, 'Hamba-Ku telah mengetahui bahwa dia mempunyai Tuhan yang mengampuni dosa dan menghukumnya, maka Aku telah mengampuni hamba-Ku (dosanya), dia boleh melakukan apapun yang dia suka.” (Al-Bukhari, Buku 93, Hadits 598).

Hadis tersebut sudah sangat jelas bahwa Allah Maha Pengampun. Allah telah menunjukkan Rahmat-Nya serta Pengampunan-Nya. Menurut Khalifah banyak hadis dan ayat al-Quran tentang ampunan terhadap dosa-dosa manusia.

sumber : https://nyantri.id/posts/286078/jangan-putus-asa-bertobat-karena-berbuat-dosa-berkali-kali-allah-pasti-ampuni
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement