Kamis 08 Feb 2024 20:54 WIB

Jelang Imlek 2024, Vihara Tertua di Jakarta Masih Sepi Pengunjung

Kondisi ini kemungkinan berubah pada Sabtu (9/2/2024) atau Ahad (10/2/2024).

Sejumlah umat Tionghoa turun dari tangga saat melakukan ibadah di Vihara Dharma Bakti, Glodok, Jakarta.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Sejumlah umat Tionghoa turun dari tangga saat melakukan ibadah di Vihara Dharma Bakti, Glodok, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vihara tertua di Jakarta, yakni Vihara Dharma Bakti di Jalan Kemanggisan III, RT 03/01, Glodok, Taman Sari, Jakarta Barat masih sepi pengunjung menjelang Tahun Baru Imlek 2575 pada 10 Februari 2024.

Pengurus Vihara, Ayn (45 tahun) mengatakan dibandingkan menjelang Tahun Baru Imlek pada tahun lalu, pengunjung baik yang datang untuk beribadah atau sekadar berkunjung terbilang sepi tahun ini.

Baca Juga

"Dibanding tahun lalu, sekarang (jelang Tahun Baru Imlek) sepi orang sembahyang, pengunjung juga," kata Ayn saat ditemui di sela-sela kesibukannya mempersiapkan perayaan Tahun Baru Imlek 2575, Jumat (8/2/2024).

Ayn mengatakan menjelang Imlek tahun sebelumnya, umat Buddha yang datang beribadah bisa mencapai 500 orang, sementara pada tahun ini hanya sekitar 100 orang.

"Kalau yang sembahyang jelang Imlek tahun-tahun sebelumnya itu bisa 500an orang, sekarang hanya 100-an orang," ujar Ayn.

Selain itu, lilin berukuran raksasa yang biasanya disiapkan hingga 50 batang, kini hanya ada sekitar 30 batang. "Biasanya banyak, sampai 50 batang gitu. Sekarang cuma 30-an batang," kata Ayn.

Kondisi di vihara yang dibangun pada 1650 M tersebut, kata Ayn, kemungkinan akan berubah pada Sabtu (9/2/2024) atau Ahad (10/2/2024). "Mungkin besok sama lusa itu ramai. Kan itu perayaannya (Imlek)," kata Ayn.

Di lokasi, beberapa pengunjung melakukan...

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement