Kamis 08 Feb 2024 23:17 WIB

Bus Wisata Kecelakaan di Bantul, Tiga Orang Meninggal

Bus pariwisata Saestu Trans mengalami kecelakaan tunggal, hingga terguling.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Lida Puspaningtyas
Kecelakaan bus (ilustrasi).
Foto: Anadolu
Kecelakaan bus (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Sebuah bus wisata mengalami kecelakaan di Bantul. Semula, korban meninggal teridentifikasi satu orang. Namun terbaru, Korban meninggal dunia akibat kecelakaan tepatnya di kawasan Bukit Bego, Kedung Buweng, Wukirsari, Imogiri, Kabupaten Bantul, DIY itu bertambah dua orang. 

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, tiga korban meninggal dunia berinisial SW (57 tahun), AK (25 tahun), dan HS (40 tahun). Untuk korban SW meninggal di tempat kejadian.

Baca Juga

"AK dan HS meninggal saat perjalanan ke rumah sakit," kata Jeffry, Kamis (8/2/2024) malam.

Total penumpang, termasuk pengemudi bus berjumlah 53 orang. Dikatakan Jeffry bahwa 10 orang sudah kembali, sedangkan penumpang lainnya mengalami luka-luka dan masih dirawat di rumah sakit.

Kecelakaan itu melibatkan bus pariwisata dengan nomor polisi E 7607 V. Bus yang dikemudikan oleh AF (24 tahun) asal Karanganyar, Jawa Tengah tersebut mengalami kecelakaan tunggal sekitar pukul 13.41 WIB.

Kapolres Bantul, AKBP Michael R Risakota juga menyebut bahwa kecelakaan tersebut melibatkan bus pariwisata Saestu Trans yang mengalami kecelakaan tunggal, hingga terguling. Bagian depan dan sisi kiri bus pun mengalami kerusakan.

"Bus mengalami kerusakan di bagian kaca depan dan sisi kiri bus," kata Michael.

Dijelaskan Michael bahwa kecelakaan bermula saat bus membawa rombongan wisatawan yang hendak pergi ke Pantai Parangtritis seusai berwisata ke Puncak Becici.

“Saat petugas melakukan pengecekan, bus yang alami kecelakaan dalam posisi gigi netral,” jelas Michael.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement