Ahad 11 Feb 2024 20:01 WIB

Jasa Marga: 123 Ribu Kendaraan Mulai Kembali ke Jakarta

Jasa Marga mencatat ada sebanyak 123 ribu kendaraan mulai kembali ke Jakarta.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Bilal Ramadhan
Kendaraan terjebak kemacetan di Simpang Susun Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu). Jasa Marga mencatat ada sebanyak 123 ribu kendaraan mulai kembali ke Jakarta.
Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Kendaraan terjebak kemacetan di Simpang Susun Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu). Jasa Marga mencatat ada sebanyak 123 ribu kendaraan mulai kembali ke Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat sejumlah kendaraan mulai kembali ke Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. VP Corporate Secretary and Legal Jasamarga Transjawa Tol Ria Marlinda Paallo mengatakan kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 123.192 kendaraan. 

“Angka tersebut naik 14,92 persen dari lalu lintas normal sebanyak 107.197 kendaraan,” kata Ria dalam pernyataan tertulisnya, Ahad (11/2/2024). 

Baca Juga

Sementara itu, selama leriode 7-10 Februari 2024 libur panjang Isra Mi'raj dan tahun baru Imlek 2024, Jasamarga Transjawa Tol catat sebanyak 156.454 kendaraan meninggalkan Jakarta. Total volume kendaraan yang meninggalkan Wilayah Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama tersebut naik 37,44 persen jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal sebanyak 113.834 kendaraan. 

Ria mengungkapkan volume kendaraan GT Kalikangkung menuju Semarang pada periode 7-10 Februari 2024 tercatat sebanyak 92.868 kendaraan atau naik 25,68 persen dari lalu lintas normal sebanyak 73.894 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Jakarta tercatat sebanyak 74.277 kendaraan atau naik 24,29 persen dari lalu lintas normal sebanyak 59.759 kendaraan.

Selanjutnya sebanyak 136.004 kendaraan tercatat menuju Solo melalui GT Banyumanik atau naik 50,88 persen dari lalu lintas normal sebanyak 90.142 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Jakarta, Ria menyebut tercatat sebanyak 94.166 kendaraan atau naik 36,28 persen terhadap lalu lintas normal sebanyak 69,097 kendaraan. 

Dia menambahkan, sebanyak 87.582 kendaraan juga tercatat menuju Jakarta melalui GT Warugunung atau naik 17,58 persen terhadap lalu lintas normal sebanyak 74.485 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Surabaya melalui GT Warugunung tercatat sebanyak 87.004 kendaraan atau naik 17 persen terhadap lalu lintas normal sebanyak 74.365 kendaraan.

Selain itu juga sebanyak 139.832 kendaraan tercatat menuju Malang atau naik 39,61 persen dari lalu lintas normal sebanyak 100.156 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Surabaya tercatat sebanyak 124.871 kendaraan atau naik 24,01 persen dari lalu lintas normal sebanyak 100.692 kendaraan. 

Lalu sebanyak 68.391 kendaraan tercatat menuju Malang atau naik 26,25 persen dari lalu lintas normal sebanyak 54.169 kendaraan. Untuk kendaraan yang menuju Surabaya tercatat sebanyak 59.561 kendaraan atau naik 27,64 persen dari lalu lintas normal sebanyak 46.663 kendaraan.

Ria mengimbau kepada pengguna jalan tol Trans Jawa untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol. “Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, memastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan,” ungkap Ria.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement