Sabtu 17 Feb 2024 23:35 WIB

Biden Sebut Kematian Navalny Tunjukkan Pentingnya AS Bantu Ukraina

Biden menuduh Presiden Vladimir Putin bertanggung jawab atas kematian Navalny.

Red: Ani Nursalikah
Presiden AS Joe Biden.
Foto: EPA-EFE/Sipa USA
Presiden AS Joe Biden.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden AS Joe Biden mengatakan pada Jumat (16/2/2024) bahwa kematian tokoh oposisi Rusia Alexei Navalny menjadi motivasi bagi Kongres AS untuk memberikan bantuan lebih lanjut untuk Ukraina.

"Tragedi ini mengingatkan kita akan pertaruhan yang terjadi saat ini. Mari kita sediakan dana agar Ukraina dapat terus mempertahankan diri,” kata Biden saat memberikan pernyataan mengenai kematian Navalny.

Baca Juga

"Saya berharap kepada Tuhan ini membantu," lanjut Biden.

Sebelumnya, dinas penjara Rusia mengatakan Navalny meninggal saat dipenjara. Penyelidikan atas penyebab kematiannya sedang dilakukan. Biden dan pejabat AS lainnya menuduh Presiden Vladimir Putin bertanggung jawab atas kematian Navalny.