Kamis 22 Feb 2024 16:45 WIB

BMKG: Istilah Puting Beliung Lebih Familiar

Secara visual, tornado dan puting beliung cukup mirip meski kekuatannya berbeda.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Friska Yolandha
Foto udara kawasan industri yang terdampak angin puting beliung di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis (22/2/2024). BPBD Provinsi Jawa Barat mencatat, bencana angin puting beliung yang terjadi di Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung tersebut mengakibatkan 97 rumah dan 17 unit bangunan pabrik mengalami kerusakan serta 413 kepala keluarga terdampak dan 31 orang dilarikan ke rumah sakit.
Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Foto udara kawasan industri yang terdampak angin puting beliung di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis (22/2/2024). BPBD Provinsi Jawa Barat mencatat, bencana angin puting beliung yang terjadi di Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung tersebut mengakibatkan 97 rumah dan 17 unit bangunan pabrik mengalami kerusakan serta 413 kepala keluarga terdampak dan 31 orang dilarikan ke rumah sakit.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan fenomena yang terjadi di Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, ialah puting beliung. BMKG meminta semua pihak untuk tidak menggunakan istilah yang dapat menimbulkan kehebohan di tengah masyarakat. 

Secara esensial, fenomena puting beliung dan tornado merujuk pada fenomena alam yang punya beberapa kemiripan visual. Bedanya, puting beliung tidak sekuat tornado yang biasanya terjadi di wilayah Amerika Serikat (AS).

Baca Juga

“Kami menghimbau bagi siapa pun yang berkepentingan, untuk tidak menggunakan istilah yang dapat menimbulkan kehebohan di masyarakat. Cukuplah dengan menggunakan istilah yang sudah familiar di masyarakat Indonesia sehingga masyarakat dapat memahaminya dengan lebih mudah,” jelas Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG Andri Ramdhani kepada Republika.co.id, Kamis (22/2/2024).

Kemiripan visual dari fenomena puting beliung dan tornado berupa angin yang kuat, berbahaya, dan berpotensi merusak. Menurut dia, ‘tornado’ biasa dipakai di wilayah AS. 

Ketika intensitasnya meningkat lebih dahsyat dengan kecepatan angin hingga ratusan km/jam dengan dimensi yang sangat besar hingga puluhan kilometer, maka dapat menimbulkan kerusakan yang luar biasa. Sementara itu di Indonesia, fenomena yang mirip tersebut diberikan istilah puting beliung dengan karakteristik kecepatan angin dan dampak yang relatif tidak sekuat tornado besar yang terjadi di wilayah AS.

Puting beliung secara visual....

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement