REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Kementerian Perdagangan dan pihak lainnya bersinergi menggelar pasar murah di Jakarta mulai 26 Februari sampai 9 Maret 2024.
"Kementerian Perdagangan RI bersama Dinas PPKUKM, Badan Pangan Nasional, Bulog dan UMKM lokal bersinergi menggelar pasar murah," kata Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta Elisabeth Ratu Rante Allo dilansir ANTARA di Jakarta, Jumat (23/2/2024).
Pelaksanaan kegiatan ini untuk membantu masyarakat mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Ada paket sembako murah ini seharga Rp 100 ribu berisi beras lima kilogram, gula pasir satu kilogram, minyak goreng dua liter dan tepung terigu satu kilogram.
Untuk bahan pangan eceran yang disediakan, yaitu empat kilogram beras premium Rp 50 ribu, dua liter minyak goreng Rp 25 ribu, satu kilogram gula pasir Rp 15 ribu dan tujuh bungkus mi Rp 10 ribu.