Sabtu 24 Feb 2024 17:13 WIB

Takluk dari Persis, Persik Gagal Dekati Zona Empat Besar

Persis Solo mengalahkan Persik Kediri 2-1 di Stadion Manahan, Solo.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
BRI Liga 1
Foto: Dok Liga Indonesia Baru
BRI Liga 1

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Bertandang ke Stadion Manahan Solo Sabtu (24/2/2024), Persik Kediri memiliki tekad membawa pulang tiga poin. Demi bersaing ke zona empat besar BRI Liga 1 musim 2023/2024. Namun justru Persis Solo yang meraih tiga poin usai menang 2-1.

Dengan hasil ini Persik masih tertahan di posisi enam dengan 37 poin. Terpaut empat poin dari Bali United di posisi empat dengan 41 poin. Bali United berpeluang menambah poin karena malam nanti akan bertanding melawan PSM Makassar.

Baca Juga

Sementara Persis Solo terus menjauh dari zona degradasi. Dengan torehan 32 poin, Persis berada di posisi 12. Nilainya sama dengan Dewa United, Persija Jakarta dan PSM Makassar yang berada di posisi 9 hingga 11.

Semua gol tercipta pada babak pertama. Dua gol Persis dicetak Althaf Indie menit kedelapan dan Moussa Sidibe menit ke-42. Adapun gol Persik dicetak oleh Flavio Silva pada menit ke-15.

Unggul 2-1, Persis tampil menekan pada babak kedua. Peluang emas pada menit ke-52 melalui Moussa Sidibe yang mendapat umpan matang tak dapat dituntaskan dengan baik. Bola sepakannya ke gawang Persik masih melebar. 

Tuan rumah kembali menebar ancaman pada menit ke-62. Sayang tendangan Roni masih melambung.

Persik memiliki peluang pada menit ke-72. Tendangan Ze Valente dari garis kotak penalti masih melambung.

Menit ke-74 Persis memasukan Ramadhan Sananta menggantikan David Gonzales.

Menit ke-80, Persik harus berterima kasih pada kipernya Dikri Yusron yang dua kali menyelamatkan tendangan keras beruntun dari Sananta dan Althaf.

Menit ke-87 Dikri menjadi penyelamat Persik. Sontekan Sidibe yang sudah berhadapan satu lawan satu dengannya digagalkan dengan kakinya. Satu menit berselang giliran tiang gawang yang menjadi penyelamat tim tamu. Sundulan Sananta masih membentur tiang gawang.

Kiper tuan rumah Gianluca Pandeynuwu melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-96, peluang terakhir lawan. Persik pun gagal menambah gol dan harus mengakui keunggulan tuan rumah Persis 2-1. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement