Ahad 25 Feb 2024 16:13 WIB

Dengan Senapan Ghoul, Sniper Brigade Al-Qassam Tembak Mati Perwira Israel

Perwira Israel ditembak mati di selatan Kota Gaza.

Pejuang Brigae Al-Qassam.
Foto: EPA-EFE/MOHAMMED SABER
Pejuang Brigae Al-Qassam.

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA  Brigade Al-Qassam, Sabtu, mengumumkan bahwa para penembak jitunya menewaskan seorang perwira Israel. Briga Al-Qasam juga menyasar kendaraan lapis baja pengangkut personel di Kota Gaza, Palestina, pada Sabtu (24/2) malam waktu setempat.

Kelompok sayap bersenjata Hamas tersebut,  dalam pernyataan terpisah di Telegram, mengatakan para petempurnya menembak seorang perwira Zionis dengan senapan Qassam ‘Ghoul’ di daerah Zaytoun selatan Kota Gaza,” tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Baca Juga

Ia membagikan gambar di Telegram yang diberi keterangan: “57 misi dilakukan penembak jitu Al-Qassam, termasuk 34 misi dengan senapan ‘Ghoul’.”

Pada 2014, Al-Qassam pertama kali merilis video tentang senapan sniper baru bernama Ghoul yang diproduksi secara lokal di Jalur Gaza.

Mereka mengaitkan nama senapan tersebut dengan Adnan Al-Ghoul, salah seorang pemimpin unit manufakturnya yang dibunuh Israel di Kota Gaza pada 22 Oktober 2004.

Dalam pernyataannya pada video yang diunggah di situs mereka pada saat itu, Brigade Al-Qassam mengatakan senjata baru itu adalah senapan kaliber 14,5 mm dengan jangkauan mematikan hingga 2 km (1,2 mil).

Mereka mengatakan senjata tersebut adalah salah satu produk Al-Qassam yang diproduksi secara lokal.

sumber : Antara/Anadolu
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement