REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Sebuah grande partita terjadi pada giornata ke-28 Serie A musim 2023/24. Juventus bertemu Atalanta.
Juve bertindak sebagai tuan rumah. Jadi partai tersebut berlangsung di Turin. Tepatnya di Stadion Allianz, Senin (11/3/2024) pukul 00.00 WIB.
Tampil di markas sendiri, I Bianconeri diprediksi berjaya. Puluhan ribu penggemar berada di belakang Federico Chiesa dan rekan-rekan. Ada sedikit keuntungan dari sisi psikologis.
Namun kubu tamu bukan tim sembarangan. La Dea selalu berani melakukan tekanan. Tak jarang, anak-anak Bergamo menyulitkan para raksasa.
Jelang pertandingan ini, Juventus dan Atalanta memiliki sedikit kesamaan. Mereka berada dalam tren negatif. Juve hanya sekali meraih tiga poin di enam laga terakhir di pentas Serie A. Orobici tak pernah menang di empat partai terkini, di berbagai ajang.
Itu berarti, baik si Nyonya Tua maupun La Dea mengincar hasil maksimal di Stadion Allianz. Menarik dinantikan bagaimana grande partita ini berlangsung. Berdasarkan catatan whoscored, berikut prediksi susunan pemain utama kedua tim.
Dimulai dari tuan rumah. Seperti biasa Massimiliano Allegri bakal memakai formasi 3-5-2. Allegri menurunkan Wojciech Szczesny di bawah mistar gawang Juventus.
Di depan sang kiper berdiri tiga palang pintu sejajar. Danilo di kiri, Gleison Bremer di tengah, Federico Gatti di kanan.
Menuju area bek sayap. Dua nama bercokol di sana. Filip Kostic di kiri, Timothy Weah di kanan.
Trio lini tengah diisi oleh Fabio Miretti, Manuel Locatelli, Andrea Cambiaso. Mereka mendukung duet penyerang Federico Chiesa, Arkadiusz Milik.
Beralih ke Atalanta. Pelatih Gian Piero Gasperini bakal menggunakan formasi 3-4-1-2. Gasperini menurunkan Marco Carnesecchi di bawah mistar gawang La Dea.
Di depan sang kiper, berdiri tiga palang pintu sejajar. Ada Sead Kolasinac di kiri, Giorgio Scalvini di kanan, lalu Berat Djimsiti di tengah.
Berlanjut ke area bek sayap. Matteo Ruggeri kiri, Davide Zappacosta di kanan. Lalu di sektor gelandang tengah, Ederson (kiri), Marten de Roon (kanan).
Teun Koopmeiners bertugas sebagai gelandang serang, alias trequartista. Di depan Koopmeiners, ada duet penyerang Charles De Ketelaere (kiri), Ademola Lookman (kanan).
Prediksi Starting XI Juventus: Szczesny, Danilo, Bremer, Gatti, Kostic, Weah, Rabiot, Locatelli, Cambiaso, Chiesa, Milik
Pelatih: Massimiliano Allegri
Prediksi Starting XI Atalanta: Carnesecchi, Kolasinac, Scalvini, Djimsiti, Ruggeri, Zappacosta, Ederson, De Roon, Koopmeiners, De Ketelaere, Lookman
Pelatih: Gian Piero Gasperini