REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Setiap umat muslim diperintahkan untuk melaksanakan amalan-amalan tertentu dalam kehidupannya. Amalan utama yang dihisab atau dihitung di hari akhir nanti adalah sholat. Ibadah shalat wajib merupakan salah satu ibadah yang diperintahkan langsung oleh Allah SWT. Bagaimana hukum melaksanakan puasa tetapi tidak shalat?
“Shalat merupakan rukun Islam yang kedua, sehingga sholat menjadi salah satu ibadah yang wajib dan utama untuk dikerjakan umat Islam,” dikutip dari buku karya Ustadz Arif Rahman yang berjudul, Panduan Shalat Wajib & Sunnah Sepanjang Masa Rasulullah SAW, Senin (11/03/2024)
Selain menunaikan sholat, tiap umat Muslim juga diperintahkan untuk mengerjakan ibadah puasa Ramadhan. Puasa ini termasuk ke dalam amalan wajib yang diperintahkan Allah SWT untuk diamalkan umat Muslim. Perintah melaksanakan puasa Ramadhan ditetapkan oleh Allah SWT setelah diturunkan ajaran tauhid dan perintah sholat kepada seluruh umat Islam. Seperti yang tertulis pada surat Al Baqarah ayat 183,
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ
Arab Latin : Yā ayyuhal-lażīna āmanū kutiba ‘alaikumuṣ-ṣiyāmu kamā kutiba ‘alal-lażīna min qablikum la‘allakum tattaqūn(a).
Artinya : “Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”
Menurut tafsir tahlili kemenag, Orang yang beriman akan patuh melaksanakan perintah berpuasa dengan sepenuh hati, karena ia merasa kebutuhan jasmaniah dan rohaniah adalah dua unsur yang pokok bagi kehidupan manusia yang harus dikembangkan dengan bermacam-macam latihan, agar dapat dimanfaatkan untuk ketenteraman hidup yang bahagia di dunia dan akhirat.
Pada ayat ini Allah mewajibkan puasa kepada semua manusia yang beriman, sebagaimana diwajibkan kepada umat-umat sebelum mereka agar mereka menjadi orang yang bertakwa. Jadi, puasa sungguh penting bagi kehidupan orang yang beriman. Kalau kita selidiki macam-macam agama dan kepercayaan pada masa sekarang ini, dijumpai bahwa puasa salah satu ajaran yang umum untuk menahan hawa nafsu dan lain sebagainya.
Dapat dipahami bahwa hukum puasa tapi tidak sholat itu tidak membatalkan puasa yang dilakukankan. Namun, baik puasa maupun shalat merupakan hal yang penting untuk dikerjakan secara beriringan, tidak boleh ditinggalkan salah satunya, terlebih keduanya adalah ibadah wajib yang termasuk ke dalam rukun Islam.