Jumat 15 Mar 2024 14:06 WIB

Terdampak Banjir Semarang, 11 KA Masih Harus Memutar

Dilakukan rekayasa pola operasi jalan memutar beberapa KA di lintas utara

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Foto udara suasana jalur kereta api dan areal stasiun yang terendam banjir di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024). Banjir yang merendam stasiun dengan ketinggian air dari 30 cm - 100 cm akibat intensitas hujan tinggi sejak Rabu (13/3/2024) di daerah itu menyebabkan pelayanan kereta api terganggu serta sejumlah rute perjalanan kereta api dibatalkan dan dialihkan ke rute kota lain baik kedatangan mapupun keberangkatan. PT KAI (Persero) melakukan rekayasa perubahan pola operasi guna mengatur perjalanan KA menghindari kawasan banjir.
Foto: ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Foto udara suasana jalur kereta api dan areal stasiun yang terendam banjir di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/3/2024). Banjir yang merendam stasiun dengan ketinggian air dari 30 cm - 100 cm akibat intensitas hujan tinggi sejak Rabu (13/3/2024) di daerah itu menyebabkan pelayanan kereta api terganggu serta sejumlah rute perjalanan kereta api dibatalkan dan dialihkan ke rute kota lain baik kedatangan mapupun keberangkatan. PT KAI (Persero) melakukan rekayasa perubahan pola operasi guna mengatur perjalanan KA menghindari kawasan banjir.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON---Banjir yang merendam jalur rel di wilayah Daop 4 Semarang, hingga Jumat (15/3/2024), masih belum surut. Kondisi itu menyebabkan beberapa perjalanan kereta api yang melintasi wilayah Daerah Operasi (Daop) 3 Cirebon masih terganggu.

‘’Sampai hari ini masih dilakukan rekayasa pola operasi jalan memutar beberapa KA di lintas utara untuk mengurangi dampak kelambatan lebih tinggi lagi,’’ ujar Manager Humas Daop 3 Cirebon, Rokhmad Makin Zainul, Jumat (15/3/2024).

Baca Juga

Adapun rekayasa pola operasi jalan memutar untuk 11 KA yang melintas di jalur Utara ke jalur Selatan sampai hari ini Jumat (15/3/2024) yakni :

1. Dua KA Pandalungan relasi Jember – Gambir dan Gambir – Jember