Selasa 19 Mar 2024 08:25 WIB

Poohniverse: Monsters Assemble Pertemukan Winnie the Pooh-Bambi Versi Jahat

Di Poohniverse, karakter dari film anak itu diumpamakan seperti Avengers versi jahat.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Reiny Dwinanda
Salah satu adegan dalam film horor Winnie-the-Pooh: Blood and Honey. Poohniverse: Monsters Assemble pada 2025.
Foto: Altitude Film Distribution
Salah satu adegan dalam film horor Winnie-the-Pooh: Blood and Honey. Poohniverse: Monsters Assemble pada 2025.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para pembuat film di balik Winnie the Pooh: Blood and Honey akan menghadirkan Poohniverse: Monsters Assemble pada 2025. Di film tersebut, kolaborator horor produktif Jagged Edge Productions dan ITN Studios akan menggabungkan Winnie the Pooh dengan tokoh-tokoh versi pembunuh, termasuk Bambi, Tinkerbell, Pinocchio, Peter Pan, Tigger, Piglet, The Mad Hatter, dan Sleeping Beauty.

Di poster film, yang dapat diungkap secara eksklusif oleh Variety, Pooh terlihat mengayunkan perangkap beruang dengan rantai sambil menunggangi Bambi yang ganas dan haus darah. Sebagai penggemar horor, aktor dan produser Scott Chambers yang memimpin Jagged Edge mengatakan pihaknya akan menyukai kelompok yang berisi berbagai karakter jahat bersatu.

Baca Juga

Kelompok tersebut Chambers umpamakan seperti Avengers.  Contohnya, Freddy Krueger, Jason, kemudian karakter yang ada di film Halloween dan film Scream berkumpul. Meski hal itu tidak pernah terjadi, tetapi bisa diwujudkan dengan cara tersendiri.

"Sebagai penggemar horor, kami akan menyukai Avengers yang semuanya penjahat," jelas Chambers.

"Akan ada Freddy Krueger, Jason, Halloween, Scream semuanya. Tentu saja hal itu tidak akan pernah terjadi, tapi kita bisa mewujudkannya dengan cara kita sendiri, dan di sanalah film ini lahir," ujar dia.

Dilansir Variety, Selasa (19/3/2024), banyak karakter yang akan muncul di Poohniverse juga akan muncul pertama kali dalam film mandiri yang dirilis tahun ini. Film-film itu termasuk dalam semesta versi Jagged Edge, Twisted Childhood Universe.

Di antaranya adalah Bambi: The Reckoning, Peter Pan’s Neverland Nightmare, dan Pinnochio Unstrung. Lalu, Winnie the Pooh: Blood Honey yang dirilis tahun lalu akan ada sekuelnya, Winnie the Pooh: Blood and Honey 2 yang akan dirilis secara teatrikal di Amerika Serikat (AS) pada 26 Maret.

Film-film mendatang akan mencakup berbagai telur paskah yang menghubungkan mereka dengan cerita mengerikan yang berbeda dari biasanya.

"Kami punya akses ke semua konsep ini, sehingga ini seperti gelembung mandiri dan kami dapat melakukan apa pun yang kami inginkan dengan konsep tersebut," kata Rhys Jake-Waterfield, sutradara Blood and Honey dan Blood and Honey 2 yang akan memimpin Poohniverse.

"Jadi ya, ini sangat menarik," ujar Jake-Waterfield.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement