Kamis 21 Mar 2024 03:14 WIB

Bek Newcastle Sven Botman Menepi Lama karena Cedera Lutut Parah

Sven Botman akan menjalani operasi ACL dan pemulihan enam sampai sembilan bulan.

Red: Israr Itah
Pemain Newcastle Sven Botman menerima perawatan medis (ilustrasi)
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Pemain Newcastle Sven Botman menerima perawatan medis (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bek Newcastle United Sven Botman akan absen selama enam hingga sembilan bulan setelah mengalami cedera lutut serius. Kabar buruk ini diumumkan Newcastle United pada Rabu (20/3/2024).

Pemain Belanda berusia 24 tahun, yang pindah ke St James' Park dari klub Ligue 1 Lille pada 2022, mengalami cedera tersebut saat timnya kalah 2-0 di perempat final Piala FA di kandang Manchester City, akhir pekan lalu.

Baca Juga

Ia akan menjalani operasi Anterior Cruciate Ligament (ACL) pekan depan. “Pemindaian memastikan bahwa dia mengalami cedera pada ACL-nya,” kata Newcastle dalam sebuah pernyataan.

Bek tengah Belanda ini sebelumnya mengalami cedera lutut pada September 2023. Ia memilih untuk menjalani rehabilitasi non-bedah, sebuah keputusan yang membuatnya kembali beraksi pada bulan Desember. Namun, kini lututnya kembali cedera dan parah.

“Semua orang di Newcastle United mendoakan agar Sven segera pulih sepenuhnya,” bunyi pernyataan Newcastle.

Newcastle, yang sudah tanpa Nick Pope, Joelinton, Callum Wilson, Harvey Barnes dan Kieran Trippier karena cedera, berada di peringkat 10 klasemen Liga Primer Inggris dengan 10 pertandingan tersisa. The Magpies akan menjamu tim peringkat ketujuh West Ham United pada 30 Maret.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement